Batam
Wagub Marlin Terus Dorong Laju Vaksinasi di Kepri
Batam, Kabarbatam.com – Wakil Gubernur Hj Marlin Agustina mengatakan vaksinasi merupakan bagian dari percepatan penanganan covid19. Percepatan vaksinasi diharapkan mempengaruhi percepatan pemulihan ekonomi daerah.
“Sekali lagi saya mengajak masyarakat Kepri untuk ikut vaksinasi. Ini salah satu cara kita melindungi diri, melindungi orang-orang tercinta,” kata Wagub Marlin di Batam, Selasa (15/6/2021).
Sebelum beraktivitas di Tanjungpinang, Wagub Marlin memang meninjau lima lokasi pelaksanaan vaksinasi di Batam. Tiga titik di perusahaan-perusahaan di Batamindo, di McDermot.
Wagub Marlin mengatakan, masyarakat bisa datang ke sentra vaksinasi di daerah masing-masing. Di Kepri saat ini tersedia 67 sentra yang terbagi di Kabupaten/Kota. Untuk Kota Batam, ada 21 sentra di Puskesmas se-Kota Batam. Namun saat ini beberapa organisasi, termasuk dukungan TNI Polri yang juga membuat sentra vaksinasi. Seperti di Temenggung Abdul Jamal yang saat ini terus melaksanakan suntikan vaksinasi.
Selain itu, di Tanjungpinang ada 12 sentra yaitu berada di tujuh Puskesmas, tiga rumah sakit, klinik Kantor Gubernur dan Klinik TNI. Di Karimun ada 13 sentra yang dipusatkan di Puskesmas se Kabupaten Karimun.
Untuk Bintan, ada 10 sentra yang disebar di PKM Tanjunguna, Teluk Sasah, Teluk Sebong, Toapaya, Kawal, Teluk Bintan, Kijang, Sei Lekop, Tambelan. Tiga sentra di Lingga terletak di Puskesmas Dabo, Senayang, Lingga. Untuk Natuna, lima sentranya teetak di Makodim, Puskesmas Ranai, Serasan, Serasan Timur, Midai. Sedangkan Anambas di 3 sentra tepatnya RSUD Jemaja, RSUD Tarempa, Puskesmas Palmatak.
Sampai Senin (14/6) total warga Kepri yang sudah di vaksin 23 persen dan ketersediaan vial vaksinasi sebanyak 20 ribu.
Wagub Marlin senang dengan antusias warga Kepri untuk divaksin. Terlebih saat ini, para pekerja pun ikut antusias untuk divaksin. Kondisi diyakini mempercepat laju vaksinasi di Kepri.
Dari data saat ini, pelaksanaan vaksinasi pada sektor Pariwisata yakni untuk kawasan Nongsa tercapai 94 persen, kawasan Lagoi tercapai 100 persen, kawasan luar Lagoi tercapai 100 persen, Asosiasi Pariwisata Nasional (Asparnas) Kepri baru tercapai 11 persen. Dari sasaran 7.100 orang dan tervaksin 805 orang, sampai Senin (14/6) kemarin. Untuk Indonesia Hotel General Manager Association (IHGMA) DPD Kepri tercapai 43 persen dari sasaran 2.609 orang dan tervaksin 1.140 orang.
Kemudian untuk pelaksanaan vaksinasi pada sektor Industri yakni Batamindo 2000, Citra Kabil 2000, Panbil 1000, Satnusa Persada 1000, Apindo Kepri 10.000 dan BIIE Lobam 1000.
Wagub Marlin kembali mengingatkan bahwa ini ikhtiar bersama untuk Kepri kembali sehat. Termasuk untuk latuh dengan protokol kesehatan walaupun sudah divaksin. Sambil meninjau, Wagub Marlin juga berinteraksi dengan beberapa pekerja.
“Tetap taat prokes ya. Masker selalu digunakan,” Wagub Marlin mengingatkan. (*)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan