Batam
Peringati HUT Ke-75 Bhayangkara, Polda Kepri Tabur Bunga Kenang Jasa Pahlawan
Batam, Kabarbatam.com – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-75 tahun 2021, Polda Kepri melaksanakan upacara tabur bunga di taman makam Pahlawan dan tabur bunga di laut, Selasa (29/6/2021).
Pelaksanaan upacara tabur bunga ini sebagai bentuk penghormatan kepada para arwah para Pahlawan yang telah gugur.
Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si, mengatakan, peringatan Hari Bhayangkara tahun ini mengusung tema ″Transformasi Polri yang Persisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju″.
“Pada hari ini ada dua lokasi pelaksanaan upacara tabur bunga yang pertama adalah tabur bunga di laut yang dilaksanakan di Dermaga Mako Dit Polairud Polda Kepri dan di Taman Makam Pahlawan Bulang Gebang, Batu Aji Kota Batam,” ujar Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S.

Upacara tabur bunga di laut, dipimpin langsung oleh Wakapolda Kepri Brigjen Pol Drs. Darmawan, M. Hum dan dihadiri oleh Pejabat utama Polda Kepri dan Personel Dit Polairud Polda Kepri sementara pelaksanaan upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Bulang Gebang, Batu Aji Kota Batam dipimpin oleh Irwasda Polda Kepri Kombes Pol Musa Ikipson Manaek Muara Tampubolon, S.H., S.I.K.,.M.Si dan dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Kepri dan Personel Polda Kepri.
Pelaksanaan Upacara di dua lokasi pada hari ini diselenggarakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan diawali dengan penghormatan kepada para Pahlawan serta mengheningkan cipta yang dipimpin langsung oleh Inspektur upacara.
″Upacara ini merupakan perwujudan penghormatan Polri kepada para pejuang yang telah mengorbankan nyawanya dalam meraih kemerdekaan, pejuang yang gugur di darat maupun yang gugur di laut. Perjuangan ini berhasil dikarenakan semua bersatu padu melawan penjajah dan merebut kemerdekaan,” pungkasnya. (Atok)
-
Natuna3 hari agoPemkab Natuna Perketat Pengawasan Dana Desa, Dua Kades Diberhentikan Sementara
-
Batam1 hari agoKebakaran Hebat Landa Pusat Kuliner Mega Legenda, Warga Panik dan Berhamburan
-
Headline3 hari agoWarga Batam Kini Bisa Terbang Langsung ke Kuala Lumpur, Harga Mulai Rp899 Ribuan
-
Batam10 jam agoSidang Etik Internal Partai terhadap Mangihut Rajagukguk Rampung, Cak Nur: DPP PDI Perjuangan segera Beri Keputusan
-
Bintan2 hari agoDua Pekerja Terseret Arus di Perairan Pulau Poto Bintan: Satu Orang Meninggal, Satu Lainnya Dalam Pencarian
-
Batam21 jam agoBEM FISIP UMRAH Desak Pemerintah Tegas Awasi Tambang Ilegal di Karimun
-
Batam2 hari agoOmbudsman Kepri Minta Pemerintah Ungkap Aktor Penyelundupan 1.897 Ton Beras Ilegal di Karimun
-
BP Batam1 hari agoBatam Melesat, Realisasi Investasi Tembus Rp69,30 Triliun



