Karimun
Ingin Daftar Jadi Anggota Partai Gelora Indonesia? Lebih Mudah melalui Aplikasi
Karimun,Kabarbatam.com – Masyarakat yang ingin terjun ke dunia politik dan ikut bergabung menjadi anggota Partai Politik (Parpol) semakin hari semakin dipermudah.
Seperti yang dilakukan oleh Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia yang memiliki aplikasi mobile untuk pendaftaran anggota partai baru secara online dengan sistem E-KTA.
Aplikasi bernama Partai Gelora Indonesia itu, diluncurkan sejak 19 Juli 2020 yang dapat diunduh di App store maupun Play store.
Partai Gelora merupakan partai politik di Indonesia yang didirikan pada tanggal 28 Oktober 2019. Meski tergolong partai baru, eksistensi Partai Gelora Indonesia tidak boleh diragukan.
Partai tersebut bahkan turut diisi oleh politikus-politikus ternama di Indonesia. Salah satunya, adalah Anis Matta Mantan Wakil Ketua DPR RI periode 2009-2014 yang saat ini menjabat sebagai Ketua Umum Partai Gelora Indonesia.
Dan juga ada nama Fahri Hamzah yang merupakan Mantan Wakil Ketua DPR RI periode 2014-2019 yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia.
Tidak hanya itu, eksistensi Partai Gelora juga dibuktikan dengan saat ini memiliki 34 DPW, 484 DPD, dan 4.394 DPC per tanggal 31 Maret 2020 di seluruh Indonesia.
DPD Partai Gelora Karimun merupakan salah satu DPD yang terus mengkampanyekan pendaftaran anggota partai baru melalui aplikasi tersebut.
Ketua DPD Partai Gelora Karimun, Rezekila Azizah mengatakan, aplikasi pendaftaran secara online itu, sangat efektif dalam merekrut anggota partai baru.
“Caranya mudah, di aplikasi itu, pendaftar hanya perlu mengisi formulir daring, melampirkan pas foto digital, dan foto KTP,” kata Rezekila.
Selain melalui aplikasi, kata dia, pendaftaran juga bisa dilakukan dengan mengakses halaman www.partaigelora.id.
“Setelahnya, perwakilan Partai Gelora di wilayah tempat pendaftar berada akan menindaklanjuti pendaftaran tersebut,” kata Rezekila.
Ia menjelaskan, bahwa adanya pendaftaran secara online itu, merupakan respon Partai Gelora terhadap pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini.
“Aplikasi ini adalah inovasi Partai Gelora untuk merekrut anggota partai baru karena kondisi pandemi saat ini menuntut kita untuk melakukan segala proses secara digital atau online dibanding manual atau tatap muka,” jelasnya.
“Selain itu, inovasi ini adalah bentuk Partai Gelora adalah partai pelopor digital di Indonesia,” tambahnya.
Ketua Front Pemuda Bugis Gabung DPD Partai Gelora Ibdonesia
Kehadiran Partai Gelora di Kabupaten Karimun sangat disambut baik oleh masyarakat.
Terlebih, Partai Gelora sangat gencar melakukan bakti sosial ke masyarakat selama pandemi Covid-19. Eksistensi Partai Gelora di Karimun ini juga akhirnya mendorong jumlah kader partai yang terus bertambah.
Salah satunya adalah Ketua Umum Front Pemuda Bugis Kabupaten Karimun, Muhammad Ilham yang resmi bergabung sebaga kader partai besutan Anis Matta tersebut sejak 30 Juni 2021.
Muhammad Ilham mengatakan, jiwa nasionalisme yang kuat di tubuh partai Gelora Indonesia menjadi alasan dirinya bergabung di partai tersebut.
“Menurut saya, partai Gelora Indonesia sangat nasionalis dan semua mata tertuju di partai ini,” katanya.
Ilham meyakini, meski merupakan partai yang baru. Partai Gelora Indonesia mampu menjadi partai besar dan layak diperhitungkan di pesta demokrasi mendatang.
“Saya meyakini itu, ditambah dengan sosok bapak Anis Matta dan Fahri Hamzah yang sudah tidak diragukan lagi dalam perpolitikan di Indonesia,” ucap Ilham.
Diketahui, Partai Gelora Indonesia didirikan untuk dapat berkontribusi memberikan narasi arah baru Indonesia sekaligus juga melahirkan para pemimpinnya yang akan membawa Indonesia bersama elemen lainnya untuk menjadi kekuatan lima besar dunia.
Dengan visinya. Yaitu, “Mewujudkan Indonesia yang berdaulat, adil, makmur dan menjadi bagian dari kepemimpinan dunia.”(Yogi)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan