Ekonomi
Kabar Harga Emas Batangan di Pegadaian Hari Ini 21 Agustus 2021

Kabarbatam.com – Kabar harga emas batangan yang dijual di Pegadaian pada hari ini, Sabtu (21/8/2021) terpantau turun untuk cetakan UBS dan Antam.
Berdasarkan informasi pada laman resmi Pegadaian, harga emas 24 karat UBS ukuran terkecil yakni 0,5 gram dipatok seharga Rp494.000, turun Rp1.000 dari posisi Jumat (20/8/2021).
Adapun, harga emas Antam ukuran terkecil belum tersedia. Harga emas UBS ukuran 1 gram dijual seharga Rp925.000, turun Rp1.000 dari harga sebelumnya.
Emas ukuran yang sama untuk cetakan Antam belum tersedia. Emas 24 karat UBS dengan ukuran 5 gram dibanderol Rp4.533.000, turun Rp5.000, sedangkan emas cetakan Antam dijual Rp4.681.000 atau turun Rp6.000 dari harga kemarin.
Kemudian untuk cetakan 10 gram harga emas UBS dipatok Rp9.017.000, sedangkan emas 24 karat Antam dihargai Rp9.304.000.
Emas batangan 25 gram cetakan UBS dihargai Rp22.498.000, sedangkan ukuran 50 gram di Pegadaian dijual seharga Rp44.904.000.
Sementara itu, harga emas batangan 25 gram cetakan Antam Rp23.129.000 dan ukuran 50 gram dijual di Pegadaian senilai Rp46.174.000.
Untuk ukuran 100 gram, Pegadaian membanderol harga emas UBS sebesar Rp89.772.000, sedangkan emas Antam Rp92.266.000.
Untuk ukuran 500 gram, harga emas UBS dapat ditebus dengan Rp448.194.000, sementara emas Antam Rp460.557.000.
Adapun, ukuran emas paling besar, yaitu 1.000 gram, dibanderol Rp895.419.000 untuk UBS dan Rp921.072.000 untuk emas Antam.(*)









-
Batam3 hari ago
Bawa Kabur Motor Ojek Online, Pria di Batam Ditangkap Kurang dari 24 Jam
-
Batam1 hari ago
Kepala BP Batam dan Wakil Kepala BP Batam Tinjau Penataan Sungai Baloi Indah
-
Batam3 hari ago
Deputi Bidang Pengelolaan Bandara, Pelabuhan dan Lalu Lintas Barang BP Batam Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran
-
Riau2 hari ago
Kapolda Riau Herry Heryawan Hadiri Perayaan Aghi Ghayo Onam di Kabupaten Kampar
-
Headline2 hari ago
Pemkab Natuna Gelar Apel di Hari Pertama Kerja usai Libur Lebaran
-
Natuna14 jam ago
Pemkab Natuna Siap Fasilitas Pemasaran UMKM Lokal
-
Batam18 jam ago
Ada Penyambungan Pipa Steel di Panbil, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengalir
-
Batam2 hari ago
Pastikan Pasokan Listrik Aman Jelang Idulfitri 1446 H, PLN Batam Siaga Penuh