Internasional
Taliban Kuasai Afghanistan, Apakah Indonesia Bisa Menjadi Mediator?
Kabul, Kabarbatam.com – Taliban resmi menguasai Afghanistan setelah lebih dari separuh provinsi dikalahkan dalam pertempuran melawan pasukan pemerintah.
Pakar Hukum Internasional dari Universitas Indonesia (UI) Prof Hikmahanto Juwana menyebut Indonesia bisa memfasilitasi dialog perdamaian antara Pemerintah Afghanistan dengan kelompok Taliban.
Namun, dia mengingatkan bahwa hal itu bisa dilakukan hanya ketika diminta oleh kedua belah pihak yang bertikai. “Kalau misalnya sebagai penengah mencari solusi bersama, maka harus diminta terlebih dahulu oleh kelompok-kelompok yang ada di Afghanistan,” kata Hikmahanto di Jakarta, Sabtu (21/8).
Walakin, bila pihak-pihak yang berkonflik tidak meminta bantuan dari Indonesia, maka disarankan pemerintah tidak masuk ke ranah tersebut.
“Jangan sampai seolah-olah kita dianggap sebagai pahlawan kesiangan,” ucap mantan Staf Ahli Menteri Koordinator Perekonomian Kwik Kian Gie itu. Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani tersebut juga mengatakan bila Indonesia memang dimintai bantuan oleh pihak yang bertikai, maka ada sejumlah figur yang menurutnya bisa menjembataninya.
Di antaranya, ada Wakil Presiden Indonesia ke-10 dan 12 Jusuf Kalla atau Pak JK yang dulu pernah diutus ketika Indonesia berusaha menengahi konflik berkepanjangan di Afghanistan. “Kemudian ada Pak Hassan Wirajuda juga pernah menengahi pihak-pihak yang bertikai,” ucap Hikmahanto.
Akan tetapi dia mewanti-wanti bahwa situasi yang terjadi hari ini di Afghanistan bukan perkara mudah, sehingga Indonesia diminta berhati-hati dalam bersikap.
Sebab, katanya, di Afghanistan ada banyak suku. Selain itu, sebelum Taliban menguasai Kabul dan kota-kota lainnya, kelompok tersebut hanya berhadapan dengan Amerika Serikat (AS) atau pemerintah yang didukung oleh Negeri Paman Sam. Namun, setelah AS meninggalkan Afghanistan, mereka tidak memiliki musuh dan hal tersebut berpotensi menimbulkan gesekan antarfaksi di Taliban. Di luar itu, Taliban juga harus berhadapan dengan kelompok anti-Taliban sendiri di dalam negeri itu.(*)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan