Headline
Peran Media Massa Memerangi Hoax dan Radikalisme
Tanjungpinang, Kabarbatam.com– Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Provinsi Kepri bersama Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kepri dan Kesbangpol Provinsi Kepri melaksanakan kegiatan “Menguatkan Peran Media Massa dalam Menangkal Hoax dan Radikalisme” di Kedai Kopi Batu 10 Tanjungpinang, Selasa (15/10/2019).
Peran atau fungsi media sangatlah penting dalam memerangi hoax dan menangkal radikalisme di tengah-tengah masyarakat saat ini.

Hal ini dikatakan oleh Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Kepri Lamidi saat menyampaikan kata sambutannya di depan para pengusaha media yang ada di Kepri.
“Dengan media, dapat menjadi corong bagi masyarakat untuk menghilangkan kepercayaan pada suatu informasi yang beredar di media sosial yang belum diketahui kebenarannya,” sebutnya.
Menurut Lamidi, menumbuhkan kepercayaan masyarakat terhadap media massa itu sangatlah penting.
“Di sinilah peran media diharapkan dapat menangkal informasi hoax yang dapat menimbulkan paham radikalisme di media sosial. Sehingga kepercayaan masyarakat muncul kepada media massa di zaman serba digital ini,” terangnya.
Sekretaris FKDM Provinsi Kepri Nazaruddin menambahkan, kehadiran media online, di tengah pesatnya informasi yang beradar di masyarakat, diharapkan dapat menyajikan berita yang baik dan benar. Berita yang disajikan terverifikasi dan bukan hoax.
“Berita-berita yang disajikan diharapkan merupakan informasi yang terverifikasi dan jauh dari hoaks. Peran media juga diharapkan menyajikan berita yang menyejutkan sehingga paham-paham radikalisme bisa dicegah,” ujarnya.
Hadir dalam kegiatan ini puluhan pengusaha media, wartawan, akademisi, dan kepolisian dan TNI. (*)
-
Natuna3 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026



