Connect with us

Karimun

Over Kapasitas, Lahan TPA Sampah Sememal Karimun Diperluas

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20211118 Wa0064

Karimun, Kabarbatam.com – Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) untuk mengatasi persoalan volume sampah yang terus meningkat mulai terealisasi.

Hal tersebut menyusul rampungnya pengerjaan perluasan lahan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Sememal yang kini sudah bertambah menjadi 94.413 meter persegi.

TPA dengan sistem sanitary landfill itu, dibangun menggunakan APBN 2021 senilai Rp. 19 Miliar melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR.

Hal tersebut ditandai dengan serah terima kelola TPA Sememal oleh Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BPPW) Kepri, Albert Rheinaldo kepada Bupati Karimun, Aunur Rafiq di Gedung Nasional Karimun, Rabu (17/11/2021).

Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengatakan, perluasan lahan TPA Sememal dilakukan karena kondisi kapasitas tampung lahan sebelumnya dengan sistem penimbunan terbuka sudah over kapasitas atau penuh.

Jumlah volume sampah yang terus meningkatkan seiring dengan bertambah pesatnya jumlah penduduk menjadi salah satu penyebab penuhnya lahan lama di TPA tersebut.

Kondisi itu ditambah dengan lahan yang melayani 4 kecamatan di Pulau Karimun Besar itu, juga telah beroperasi sejak tahun 2015 lalu.

Sehingga, kini TPA Sememal diperluas dengan sistem sanitary landfill yang lebih ramah lingkungan dan diperkirakan bisa menampung sampah 10 sampai 15 tahun ke depan.

“Lahan lama sudah penuh dan alhamdulillah, hari ini perluasan lahan atau peningkatan TPA Sememal sudah selesai dan mulai dioperasikan,” kata Bupati Rafiq.

Bupati menjelaskan bahwa, upaya untuk merealisasikan perluasan TPA Sememal tidaklah mudah.

Dimana, pihaknya lebih dulu harus melakukan pembebasan lahan seluas 64.413 m² untuk perluasan TPA tersebut.

“Pembebasan lahan menjadi salah satu Readiness Criteria (RC) dalam mengajukan permohonan pembangunan peningkatan TPA Sememal melalui dana APBN,” jelas Bupati.

Dengan adanya penyerahan itu, kata Bupati, maka pengelolaan TPA Sememal yang kini sudah lebih representatif itu, sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pemkab Karimun.

Ia juga menyampaikan rasa syukur atas terealisasinya perluasan TPA tersebut, meski dilakukan ditengah pandemi Covid-19.

“Semoga dengan adanya peningkatan TPA, pengelolaan persampahan di Karimun dapat lebih optimal dan permasalahan persampahan yang ada di Kabupaten Karimun dapat segera teratasi dengan baik,” kata Bupati.

Sementara itu, Kepala BPPW Kepri, Albert Rheinardo meminta pemerintah daerah dapat mengoperasikan TPA Sememal secara optimal dengan SOP yang ada.

“Semoga TPA Sememal dapat dioperasikan secara optimal sesuai SOP yang ada,” kata Albert. (Yogi)

Advertisement

Trending