BP Batam
BP Batam Tandatangani Kerja Sama Pembangunan Terminal 2 dan Cargo serta Infrastruktur Darat Bandara Hang Nadim

Batam, Kabarbatam.com – Badan Pengusahaan (BP) Batam dan PT Bandara Internasional Batam menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) untuk desain, serta pembangunan Bandara Hang Nadim Batam, yang digelar di Hotel Radisson, Batam Center, Selasa (21/12/2021).
Penandatanganan kerjasama dihadiri langsung Direktur Utama PT Persero Wijaya Karya, Direktur Utama Angkasa Pura, Kepala BP Batam H. Muhammad Rudi, Direktur Bandara Internasional Batam, dan CEO Incheon Airport.
Kepala BP Batam Muhanmad, Rudi mengatakan bahwa dengan peningkatan penumpang di Bandara Hang Nadim Batam, maka infrastruktur perlu dikelola kembali.
“Infrastruktur yang akan dibangun diantaranya ruang lingkup, renovasi terminal penumpang baru adalah terminal 2, infrastruktur darat, udara, dan terminal cargo baru,” kata Rudi, Selasa (21/12/2021).
Rudi menuturkan, Pemerintah mendukung Kota Batam sebagai pusat perkembangan industri, baik industri, jasa, pariwisata, perdagangan dan lainnya.
“Selama 6 bulan kedepan sudah dilakukan pembangunan,” ujarnya.
Lanjut Rudi, waktu enam bulan kedepan akan digunakan sebagai analisis pembangunan, setelah itu akan dilaporkan ke Kemenko.
“Seluruhnya akan kita bahas, baik itu anggarannya maupun terkait proses pembangunan,” ungkap Rudi.
Sementara itu, Direktur Bandara Internaaional Batam, Fikri Ilham Kurniansyah menjelaskan, ini merupakan langkah baik, terutama badan negara yang berbasis desain yang dicanangkan Presiden Jokowi tanpa membebani APBN.
“Kerjasama ini dirancaang guna nilai tambah, untuk mewujudkan target yang sudah dirancang sebelumnya,” kata Pikri.
Lanjut Pikri, perbaikan dan pembangunan yang dilakukan yakni terminal 1 dan 2, terminal cargo, dan bangunan terminal Hang Nadim Batam.
“Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi sehingga PKS ditandatangani sekarang dan pembangunan bandara Hang Nadim dapat dimulai,” ujarnya.(romi)









-
Batam3 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam1 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen1 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Batam20 jam ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Batam3 hari ago
Progres Rempang Eco-City, 72 Kepala Keluarga Tempati Rumah Baru di Tanjung Banon