Headline
Tim SAR Gabungan Temukan Jasad Karyawan Batam View Nongsa

Batam, Kabarbatam.com– Operasi SAR kondisi membahayakan jiwa manusia (KMM) berhasil menemukan karyawan Batam View Nongsa yang jatuh saat memancing dari atas dermaga keramba. Dodi Kurniawan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Rabu (13/11/2019).
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) kelas A Tanjungpinang Mumin Maulana melalui Kasi Operasi Basarnas Eko Supriyanto mengatakan, Tim SAR Gabungan berhasil menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia dengan jarak 1 neutical mil dari lokasi kejadian.
“Selanjutnya, korban dievakuasi ke RS Bhayangkara Polda Kepri,” ungkap Eko.
Tim SAR Gabungan, sambung Eko, selanjutnya melaksanakan brifieng dan seluruh unsur kembali ke pangkalan masing-masing. “Dengan telah ditemukannya korban, Operasi SAR dinyatakan selesai selanjutnya diusulkan untuk di tutup,” ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, kemarin sekitar pukul 10.00 Wib pagi korban memancing di dermaga keramba. Lalu sekitar pukul 14.00 Wib seorang temannya melihat korban tidak ada lagi di lokasi memancing. Di lokasi hanya ada pancingan dan kunci sepeda motor. “Korban diduga terjatuh ke laut saat memancing,” ujar Eko.
Korban diketahui bernama Dodi Kurniawan, umur 21 tahun dan karyawan Batam View Nongsa.
Unsur SAR Gabungan, KS. Tanjungpinang, Pos SAR Batam, Polair Polda Kepri, Sabhara Polda Kepri, Polair Polresta Barelang, Polsek Nongsa, Bakamla Batam, Warga Setempat.
Alut yg digunakan, 1 (Satu) Unit Rescue Carier, 1 (Satu) Unit Rescue Truck, 1 (Satu) Sett Mopel, 1 (Satu) SB Polair, Pompong Nelayan. (adi)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Parlemen2 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam3 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Natuna1 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif