Advertorial
HPN 2022, Pemkab Karimun dan Insan Pers Gowes Bersama

Karimun, Kabarbatam.com – Pemerintah Kabupaten Karimun turut memperingati Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022.
Peringatan tersebut digelar dengan gowes bersama insan pers, Jum’at (11/2/2022).
Gowes peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022 itu digelar oleh Dinas Komunikasi Informasi dan Persandian (Diskominfo) Karimun.
Kegiatan Gowes itu juga disejalankan dengan kegiatan Penanaman Pohon di Halaman Kantor Bupati Karimun dan Seremonial Peringatan HPN 2022.
“Alhamdulillah, hari ini kita telah melaksanakan kegiatan gowes bersama yang diikuti oleh Pemkab Karimun dan juga Insan Pers dalam rangka peringatan HPN 2022. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus terlaksana,” kata Bupati Karimun Aunur Rafiq, Jumat (11/2/2022).
Dalam kesempatan itu juga, Bupati Karimun mengucapkan Selamat memperingati Hari Pers Nasional bagi seluruh Insan Pers tahun 2022.
“Selamat HPN 2022, semoga pers semakin jaya, maju, diminati dan dicintai masyarakat. Insan pers diberikan kesehatan, kekuatan sehingga dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik untuk membangun negeri khususnya Kabupaten Karimun,” kata Rafiq.
Bupati mengatakan, peran media sebagai penyampai informasi sangat dibutuhkan dalam proses pembangunan, khususnya di Kabupaten Karimun.
“Peranan insan pers tentunya sangat besar dalam hal menyampaikan informasi ke masyarakat,” ucapnya.









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam2 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam7 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam1 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha