Batam
Di Tengah Kesibukan, Kompol Andri Kurniawan Donor Darah untuk Membantu Sesama

Batam, Kabarbatam.com – Berbagi kepada orang yang membutuhkan tidak hanya sebatas harta atau makanan.
Seperti yang dilakukan oleh Kompol Andri Kurniawan, mantan Kasat Reskrim Polresta Barelang ini melakukan donor darah ditengah kesibukannya menjadi seorang siswa Sespimmen pengiriman Polda Kepri.
Mendapatkan libur selama tiga hari yakni Jumat, Sabtu dan Minggu Andri memang benar-benar memanfaatkan kesempatan tersebut.
Selain berbagi bersama yayasan panti asuhan dan paket takjil di Kota Batam. Ternyata dirinya menyempatkan diri mendonorkan darah ke Palang Merah Indonesia (PMI) kota Batam.
Menurutnya, Donor darah adalah kegiatan rutinya selama ini.
Selain membuat tubuhnya menjadi lebih sehat, pria yang hobi berolahraga ini mengatakan darah yang ia donorkan bisa dimanfaatkan oleh orang banyak.
Maka dari itu selama ini ia sangat menjaga kesehatannya agar bisa memberikan darahnya.
“Saya selalu menjaga makanan, minuman agar darah tetap sehat. Karena setetes darah kita itu sangat bermanfaat bagi orang yang membutuhkan,” sebut Andri menjelaskan.
Selama ini ia selalu menjauhi minuman beralkohol dan sejumlah makanan tidak sehat.
Ternyata tujuannya sangat mulia, yaitu bisa berbagi kepada orang yang membutuhkan.
“Kita tahu bagaimana tubuh kita. Kalau saya tidak sehat, saya tidak mau donorkan darah saya. Karena bisa menjadi musibah untuk orang lain,” tegasnya.
Selama ini, menurut Andri, Tuhan sudah sangat baik dengan dirinya sehingga ia akan memberikan yang terbaik untuk orang lain termasuk rutin dalam kegiatan donor darah. (*)









-
Batam2 hari ago
Sejumlah Pejabat Negara Hadiri Peresmian Pelabuhan Internasional Gold Coast Milik Pengusaha Batam Abi
-
Batam2 hari ago
BP Batam: Izin Cut and Fill Dekat Vista dan Pulau Setokok Lengkap, Aktivis Jangan Menyebar Isu Tidak Benar
-
Batam2 hari ago
Gubernur Ansar Dampingi Menko AHY Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong Batam
-
Batam17 jam ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam21 jam ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Batam2 hari ago
Bersama Menko AHY, Kepala dan Wakil Kepala BP Batam Resmikan Pelabuhan Internasional Gold Coast di Bengkong
-
Batam1 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Batam2 hari ago
Hadiri Peresmian Gold Coast International Ferry Terminal, Amsakar: Kunjungan Wisman ke Batam Akan Semakin Meningkat