Batam
Tiga Mobil Mewah Selundupan dari Singapura Disita Ditreskrimsus Polda Kepri

Batam, Kabarbatam.com – Aksi penyelundupan di Provinsi Kepulauan Riau kembali terjadi, sebanyak 3 unit mobil sport tak bertuan berhasil disita Direktorat Kriminal Khusus Polda Kepri, Senin (11/7/2022)
Diketahui ketiga mobil jenis dua unit mobil Nisan Fairlady dan 1 Honda NSX diselundupkan Singapura ke Batam menggunakan kapal kayu dan berlabuh di Pelabuhan tikus Batam.
Dalam proses penangkapan, petugas Kepolisian Direktorat Kriminal Khusus Polda Kepri sempat terlibat aksi kejar-kejaran dengan para pelaku namun pelaku berhasil melarikan diri.
“Kita amankan tiga mobil jenis sport Singapura ini saat melintas di kawasan Penuin, Baloi. Sempat terjadi kejar kejaran dan akhirnya bisa kita amankan di sebuah gudang kosong,” ungkap Kasubdit I Ditkrimsus Polda Kepri, Kompol Farouq Oktara.
Kompol Farouq Oktara menjelaskan, saat akan ditangkap, pengemudi mobil berhasil melarikan diri. Sehingga hanya ditemukan mobil yang terparkir disebuah gudang kosong.
“Masih kita selidiki siapa pemilik mobil ini, karena saat diamankan hanya ada mobil tanpa ada pemiliknya,” terangnya.
Sementara itu, untuk penyelidikan lebih lanjut, pihaknya akan melimpahkan temuan tiga mobil mewah yang diduga kuta selundupan ini ke kantor Bea Cukai Batam.
“Ketiga mobil ink akan kita limpahkan ke kantor Bea Cukai Batam. Untuk pemilikny tentu akan kita cari,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen2 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Batam3 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Batam2 hari ago
Li Claudia Komitmen Benahi Tata Kota Batam untuk Dukung Iklim Investasi
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS