Batam
Polres Tanjungpinang Kantongi Identitas Bandar Sabu Malaysia
Tanjungpinang, Kabarbatam.com– Polres Tanjugpinang telah mengantongi nama dan identitas lengkap bandar besar asal Malaysia pasca tertangkapnya empat tersangka kasus narkoba seberat 25 kilogram (kg).
“Kami sudah mengetahui nama serta identitas WNA asal Malaysia dan sudah melaporkan ke Kapolda Kepri dan juga berkoodinasi dengan polisi Malaysia” kata Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammmad Iqbal, Jumat (29/11/2019)
Selain itu, sambung Iqbal, untuk napi jaringan Lapas Jambi juga telah diketahui identitasnya.
Kepolisian akan berkoordinasi dengan pihak Lapas Jambi dimana antara WNA dan narapidana di Lapas Jambi tersebut saling berkoordinasi. Dari merekalah, sebanyak 25 kg sabu-sabu berhasil disita dari empat kurir narkoba.
“Yang jelas kita sudah mengetahui dan sudah mengantongi jaringan mereka semua. Hanya saja, kita akan melakukan penyelidikan, termasuk menyelidiki kepemilikan mobil yang digunakan para tersangka,” kata Iqbal.
Diberitakan sebelumnya, Polres Tanjugpinang meringkus empat orang kurir narkoba dengan barang bukti 25 kilogram (kg). Para pelaku mengirim barang bukti melalui jalur ekspedisi.
Sabu-sahu tersebut didatangkan dari negeri jiran Malaysia. Barang bukti akan dikirim ke Jambi dan Pekanbaru.
Kapolres Tanjungpinang AKBP M.Iqbal, Jum’at (29/11/2019), mengatakan, keempat pelaku sebelumnya meloloskan dua kali pengiriman dengan rentan waktu 2 minggu.
Dari dua kali pengiriman tersebut, para pelaku meloloskan sebanyak 55 kg. (yul)
-
Batam2 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam1 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial9 jam ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Advertorial1 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Batam2 hari ago
Buka Rute Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pengembangan Pariwisata dan UMKM Kota Batam
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam5 jam ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024