Batam
Batalyon Infanteri 10 Marinir/SBY Terima Bantuan CSR Satu Unit Ambulance dari BNI
Batam, Kabarbatam.com – Batalyon Infanteri 10 Marinir/SBY menerima bantuan program CSR (Corporate Social Responsibility) berupa satu unit mobil Ambulance dari PT. Bank Negara Indonesia (BNI) Persero Tbk Batam, Selasa (23/8/2022).
Penyerahan bantuan CSR ini, dalam rangka program BNI berbagi untuk Klinik Pratama Yonif 10 Marinir/SBY bertempat di Balai Prajurit Yonif 10 Marinir, Selasa (23/8/2022).
Dalam kesempatan ini, penyerahan mobil ambulance tersebut diserahkan langsung oleh pimpinan Cabang PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Cabang Batam Yahya Marwazi yang diterima oleh Danyonif 10 Marinir/SBY Letkol Mar Briand Prang secara simbolis serta penandatanganan pakta integritas.
Danyonif 10 Marinir/SBY Letkol Mar Briand Prang mengungkapkan, dengan kehadiran sarana Ambulance dari PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk akan memperlancar mobilitas pelayanan kesehatan bagi para pasien warga Yonif 10 Marinir terutama dalam keadaan darurat untuk mendapat penanganan secara cepat serta untuk mendukung tugas-tugas dari pasukan reaksi cepat penanggulangan bencana (PRCPB) Yonif 10 Marinir dalam mengevakuasi warga masyarakat yang terkena dampak bencana.
“Terimakasih dan penghargaan kepada PT. Bank Negara Indonesia Tbk (persero) Cabang Batam atas bantuan 1 unit mobil Ambulance yang diberikan untuk warga Batalyon Infanteri 10 Marinir/SBY,” tutur Danyonif.

Lanjut, Danyonif menyampaikan, bantuan ini sangat bermanfaat dan berguna untuk kepentingan prajurit serta keluarga prajurit dalam mewujudkan keluarga prajurit yang sehat.
Dijelskan Danyonif, kegiatan ini merupakan bentuk perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksmana TNI Yudo Margono jaga kepercayaan Negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi intitusi, masyarakat bangsa dan Negara. (Atok)
-
Natuna3 hari agoPemkab Natuna Perketat Pengawasan Dana Desa, Dua Kades Diberhentikan Sementara
-
Batam1 hari agoKebakaran Hebat Landa Pusat Kuliner Mega Legenda, Warga Panik dan Berhamburan
-
Headline3 hari agoWarga Batam Kini Bisa Terbang Langsung ke Kuala Lumpur, Harga Mulai Rp899 Ribuan
-
Batam9 jam agoSidang Etik Internal Partai terhadap Mangihut Rajagukguk Rampung, Cak Nur: DPP PDI Perjuangan segera Beri Keputusan
-
Bintan2 hari agoDua Pekerja Terseret Arus di Perairan Pulau Poto Bintan: Satu Orang Meninggal, Satu Lainnya Dalam Pencarian
-
Batam2 hari agoOmbudsman Kepri Minta Pemerintah Ungkap Aktor Penyelundupan 1.897 Ton Beras Ilegal di Karimun
-
BP Batam1 hari agoBatam Melesat, Realisasi Investasi Tembus Rp69,30 Triliun
-
Batam19 jam agoBEM FISIP UMRAH Desak Pemerintah Tegas Awasi Tambang Ilegal di Karimun



