Kepri
Ketua Komisi Informasi Kepri Tutup Usia, Gubernur Ansar Langsung Temui Keluarga Endra Mayendra
Batam, Kabarbatam.com – Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad begitu mendebgar kabar duka atas meninggalnya ketua Komisi Informasi (KI) Provinsi Kepri Endra Mayendra, Sabtu (27/8) di Rumah Sakit Awal Bros (RSAB) Batam, langsung melakukan takziyah dan bertemu dengan istri serta anak-anak almarhum.
Endra Mayendra diinformasikan meninggal dunia sekitar pukul 14.25 WIB di ruang ICU RSAB karena serangan jantung. Pria kelahiran 30 Mei 1971 ini meninggalkan istri bernama Nuning Tri Yuliawati dan 4 orang anak.
Di Ruang Jenazah RSAB Batam, Gubernur Kepri Ansar Ahmad kepada keluarga almarhum menyampaikan turut berbelasungkawa. Dengan harapan semua amal dan ibadah almarhum diterima disisi Allah dan seluruh keluarga yang ditinghalkan diberi ketabahan dan kekuatan.
“Atas nama pribadi dan atas nama Pemerintah Provinsi Kepri saya menyampaikan duka cita yang sangat mendalam. Almarhum merupakan sosok yang baik, pekerja keras dan mitra kerja yang baik. Kita doakan semoga amalam dan ibadahnya diterima disi Allah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” ujar Ansar Ahmad.
Endra Mayendra diketahui menjabat sebagai ketua KI Kepri sejak tahun 2018. Berdasarkan keterangan dari keluarga dekat, almarhum memang memiliki riwayat penyakit jantung.
Semenjak subuh, Sabtu (27/8) tingkat kesadaran almarhum sudah menurun, dan langsung dilarikan ke RS Elizabeth Batam. Selanjutnya dirujuk ke RSAB, tempat almarhum menghembuskan nafas terakhir.
Rencananya jenazah akan di berangkatkan ke Jakarta, Minggu (28/8) pagi dan akan langsung dimakamkan di Bekasi.
Adapun alamat rumah almarhum di Jakarta di Perum Puri Gading jalan SG V No 24 RT 04/RW 07 Kel. JATI Melati , Kec.Pondok Melati, Bekasi, Jawa Barat. Sedangkan alamat rumah di Kepri, berada di Perum KDA jalan Cendrawasih 7 No.25 kota Batam, Batam Center.(*)
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial3 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Headline18 jam ago
Kolaborasi Spektakuler: Kepri Jadi Tulang Punggung Transportasi Udara melalui Pengoperasian Karya Anak Bangsa Pesawat N219
-
BP Batam12 jam ago
DPRD Kota Batam Setujui APBD Tahun 2025 Sebesar Rp 4,079 Triliun
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang