Lingga
Bupati Lingga Buka Turnamen Bola Volli Merawang

Lingga, Kabarbatam.com – Bersampena dengan peringatan Hari Jadi Kabupaten Lingga ke-19 tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Lingga menggelar berbagai kegiatan diantaranya turnamen Bola Voli Bupati Cup dengan total hadiah puluhan juta.
Pembukaan turnamen Bola Voli tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Lingga Muhammad Nizar dan didampingi Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Lingga, Armia di Desa Merawang, Daik Lingga, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, Sabtu (19/11/2022) malam.
“Para juara untuk tim putra dan putri tidak kita bedakan sama sekali untuk hadiahnya. Hadiahnya yakni uang pembinaan untuk juara I 25 juta, juara II 15 juta, dan juara III 10 juta serta juara harapan 5 juta,” kata Armia.
Dikesempatan itu Armia mengungkapkan jika di tahun 2026, Kabupaten Lingga akan menjadi tuan rumah pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov), untuk itu Armia berharap para atlet untuk mempersiapkan diri, sementara pemerintah Kabupaten Lingga juga sedang berbenah mempersiapkan venue-venue yang akan dijadikan tempat bertanding pada ajang Porprov Kepri 2026 mendatang.
Sementara itu dikesempatan yang sama Bupati Lingga Muhammad Nizar yang membuka resmi turnamen Bola Voli Bupati Cup tersebut menyampaikan, kegiatan ini merupakan tekad bersama antara Bupati dan Wakil Bupati serta seluruh OPD maupun element, untuk bekerjasama membuat event olahraga sempena menyambut dan memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Lingga ke-19 tahun 2022.
“Semoga dengan terselenggaranya turnamen Bola Voli Bupati Cup ini bisa menjadi income atau daya tambah pendapatan untuk UMKM yang ada di Lingga,” katanya.
Bupati Lingga juga berpesan pada peserta yang bertanding pada ajang tersebut agar menjunjung tinggi sportivitas dan menjadikan ajang tersebut sebagai wadah perkuat silaturahmi.
Bupati Lingga juga mengucapkan terimakasih pada pemerintah Desa Merawang serta Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga selaku penyelenggara. Tentu banyak harapan, selain dalam pembinaan olahraga di Kabupaten Lingga, kegiatan juga harus berdampak signifikan terhadap UMKM-UMKM sekitar, dan memberikan hiburan kepada masyarakat.(Fik)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam11 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen20 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi