Batam
Gandeng Pordi, Cofe Centre Gelar Turnamen Domino Sempena HUT ke-193 Batam

Batam, Kabarbatam.com – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Batam Ke-193 sekaligus menyambut Tahun Baru 2023, Cofe Centre Batam bekerjasama dengan Perkumpulan Olahraga Domino (Pordi) menggelar turnamen domino, Sabtu (17/12/2022) malam.
Dalam pelaksanaannya, turnamen tersebut di sponsori oleh Tino Sukirno Owner Cofe Centre, yang juga Ketua Umum Paguyuban Keluarga Cilacap (PKC) Kota Batam, sekaligus Bendahara di organisasi Forkom se Jateng – Batam.
Selain itu, turnamen domino ini juga dibuka langsung oleh Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto dan dihadiri Ketua Panitia turnamen domino Kamsu Darmawan, Penasehat Pordi Provinsi Kepri H.Masrur Amin SH, MH, Anggota DPRD Batam Yunus S.Pi, beserta para tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan ini, Ketua DPRD Batam Nuryanto mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya acara turnamen domino dalam rangka menyambut Tahun Baru 2023, sekaligus Hari Jadi Kota Batam ke 193.
“Olahraga domino memiliki filosofi yakni ada yang kalah dan menang. Bertarung dengan lawannya dalam bentuk insting, strategi dan kecepatan memperhitungkan langkah kelemahan lawan,” ungkap Nuryanto Sabtu (17/12/2022) malam.
Pria yang akrab disapa Cak Nur ini menjelaskan, bahwa strategi olahraga domino berkaitan dengan pola hidup maupun usaha yang dijalani sehari-hari.
“Seperti bagaimana kita dapat bertahan hidup, dan mengembangkan usaha yang kita perjuangkan. Bila kita lengah atau lemah dan tidak menguasai lapangan, maka orang lain akan mendahului atau mengalahkan kita. Seperti itulah metode permainan domino yang tidak luput dari kecepatan, peluang serta keberanian.
Cak Nur menegaskan, olahraga domino bukanlah jenis permainan judi. Tetap sebagai ajang silaturrahmi yang solid dengan penuh rasa kekeluargaan.
Sementara itu, Penasehat Pordi Kepri Masrur Amin menambahkan, turnamen domino Bersama Tino Sukirno (BTS) adalah momen untuk menjalin hubungan silaturrahmi antar sesama peserta yang telah terdaftar sebanyak 30 lebih pasangan pemain pada hari pertama.
“Turnamen Domino BTS (Bersama Tino Sukirno) sebagai ajang silaturrahmi antar peserta,” beber Masrur Amin .
Dalam turnamen ini, para peserta berhak memperebutkan hadiah berupa :
– Juara 1 : 2 unit kalung emas senilai Rp 14 juta.
– Juara 2 : 2 unit kalung emas senilai Rp 8 juta.
– Juara 3 : uang pembinaan sebesar Rp 6 juta.
– Juara 4 uang pembinaan sebesar Rp 4 juta,
– Juara Pool : uang tunai Rp 100 ribu
Bagi yang berminat, masing-masing pasangan peserta dikenakan biaya pendaftaran Rp 50 ribu per pasangan,” tutur Masrur Amin.
Pantauan awak media dilokasi, terlihat para peserta tampak antusias mengikuti turnamen domino ini. Mereka terus melakukan manuver dan memasang teknik strategis untuk menumbangkan lawan mainnya. (Atok)









-
Batam3 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam3 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam16 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen1 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha