Batam
Dua Wanita Tewas di Kamar Hotel Lovina Inn Batam
Batam, Kabarbatam.com – Dua wanita warga Batam ditemukan meregang nyawa di kamar 318 Hotel Lovina Inn, Kecamatan Lubukbaja, Minggu (23/4/2023) sore.
Diketahui, kedua jasad wanita itu ditemukan dalam posisi yang berbeda. Satu orang terbaring di ranjang kamar hotel dan satu orang lagi tergantung di kamar mandi.
Kapolsek Lubukbaja Kompol Yudi Arvian S.H SIK., membenarkan adanya penemuan jasad dua wanita di kamar Hotel Lovina Inn, Kecamatan Lubuk Baja.
“Ya benar, sejauh ini kita masih melakukan penyelidikan terhadap penemuan dua jasad wanita tersebut,” ujar Kompol Yudi Arvian saat dikonfirmasi Kabarbatam.com, Senin (24/4/2023).
Belum diketahui pasti penyebab kematian dua wanita tersebut. Saat ini, kedua jenazah sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri untuk dilakukan autopsi lebih lanjut.
“Nanti kita informasikan kembali untuk penyebab kematian kedua perempuan tersebut. Saat ini masih dalam penyelidikan kepolisian,” ucap Kompol Yudi. (Atok)
-
Natuna3 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline21 jam agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam3 hari agoBP Batam Catat Capaian Positif Sepanjang 2025, Siapkan Lompatan Pembangunan di 2026



