Connect with us

Wisata

Berakhir Pekan di Sunset Bar, Menikmati Musik Berpadu dengan Pantai Nuvasa Bay yang Menawan

Published

on

IMG 20230723 WA0022

Batam, Kabarbatam.com – Kangen menikmati suasana pantai dengan deru ombak yang disertai alunan musik yang mengalun merdu, Sunset Bar di Nuvasa Bay, Nongsa, Kota Batam bisa menjadi jawabannnya. Di sini, pengunjung dapat bersantai ria menghabiskan waktu akhir pekan sembari mendengar alunan musik berpadu dengan keindahan pantai yang menawan.

Sunset Bar sendiri belum lama ini beroperasi di Nuvasa Bay, Nongsa, Kota Batam. Kehadirannya mulai mencuri perhatian penikmat musik yang rindu akan pemandangan alam yang benar-benar natural, tidak sekadar mendengar musik tetapi juga menikmati suasana alam di sekelilingnya.

IMG-20230723-WA0024

Lokasi Sunset Bar, Nuvasa Bay, sendiri berada tepat di tepi pantai Palm Spring Golf & Resort, Nongsa Kota Batam. Letaknya yang strategis menjadi keunikan tersendiri karena pengunjung yang datang tak sekadar mendengar musik, tetapi juga dapat menikmati sunset (matahari terbenam), dan keindahan pantai di sekelilinya.

“Sunset Bar ini baru sekitar dua mingguan lebih beroperasi di Nuvasa Bay. Meski baru namun sudah ramai dikunjungi warga. Tidak hanya warga negara asing (WNA), juga ramai dikunjungi wisatawan lokal Indonesia,” ujar Yenni Mahardika, Sales Manager Nuvasa Bay Batam, kepada Kabarbatam.com, di Nongsa, Kota Batam.

Yenni menerangkan, konsep Sunset Bar lebih ke suasana pantai. Tak heran jika letaknnya menghadap langsung ke pantai Nuvasa Bay yang di kelilingi pasir putih dan rimbunnya pepohonan. “Suasana di sini menarik ketika menjelang senja. Pengunjung bisa menikmati pantai dan deru ombak serta alunan musik yang mengalun merdu,” ujarnya.

Ia menambahkan, Sunset Bar menggelar live musik jelang weekend. Pengunjung yang datang dapat bersantai ria, duduk di tepi pantai sambil menikmati musik dan deru ombak. Menariknya, Sunset Bar juga menghadap langsung Singapura.

“Saat weekend, jam beroperasinya mulai buka pukul 11.00 hingga pukul 24.00 WIB. Untuk hari biasa, beroperasi mulai pukul 15.00 hingga pukul 24.00 WIB,” tambah Yenni.

Yukk tunggu apalagi, bagi Anda yang ingin menikmati weekend sembari menikmati suasana pantai yang mempesona, datang aja ke Sunset Bar, Nuvasa Bay, Kota Batam. Anda bisa duduk santai menghabiskan suasana akhir pekan bersama keluarga, kolega atau rekan kerja.

Sekadar diketahui, Nuvasa Bay terletak di Kecamatan Nongsa Kota Batam, sebuah kawasan premium dikembangkan oleh Sinar Mas Land, perusahaan properti ternama dan terbesar di Indonesia. Di kawasan ini akan berdiri properti atau hunian berkelas yang terintegrasi dengan berbagai fasilitas yang akan dikembangkan Sinar Mas Land.

Selain hunian yang kini sudah berdiri, yaitu dua unit tower apartemen dan landed house (rumah), di areal seluas 228 Hektare ini juga akan dibangun berbagai fasilitas seperti pusat ekonomi (bisnis), rumah sakit, pendidikan, dan destinasi wisata bertaraf interbasional.

Di kawasan ini terdapat lapangan golf 27 hole merupakan padang golf terbesar di Batam. Di kawasan ini juga terdapat wahana permainan bertaraf internasional yakni Sea Forest Adventure Batam. Cluster pertama, yakni Cluster The Nove mampu menarik perhatian banyak customer, hingga dua unit tower apartemennya yakni Tower Kaina dan Tower Kalani telah banyak terjual. (war)

Advertisement

Trending