Bintan
Bupati Roby: Kesehatan Itu Hak Dasar Setiap Manusia
Bintan, Kabarbatam.com – Memperingati Hari Kesehatan Nasional ke 59, Pemerintah Kabupaten Bintan menggelar beberapa rangkaian kegiatan yang secara keseluruhan dipusatkan di Halaman UPTD Puskesmas Teluk Bintan, Senin (20/11).
Dalam moment ini, Bupati Bintan Roby Kurniawan didampingi Wakil Bupati Bintan Ahdi Muqsith lebih banyak berinteraksi dengan masyarakat yang tujuannya ingin mengetahui seperti apa pelayanan maupun jaminan kesehatan yang mereka dapatkan.

Bupati Roby juga dengan tegas mengatakan dalam sambutannya bahwa kesehatan adalah hak dasar setiap manusia. Itu artinya, pelayanan kesehatan merupakan tanggung jawab Pemerintah.
“Pemerintah bertanggung jawan terhadap segala bentuk pelayanan kesehatan. Kita Alhamdulillah, Puskesmas sebagai salah satu garda terdepan pelayanan kesehatan sudah dimiliki setiap Kecamatan. Tinggal bagaimana komitmen kita dalam memberikan pelayanan” tegasnya.

Memperingati HKN ini pula Bupati Roby meminta seluruh tenaga kesehatan maupun tenaga medis untuk dapat mengemban tugas dengan hati nurani. Pola seperti ini yang dianggapnya dapat meningkatkan mutu bagi masyarakat mendapatkan layanan kesehatan.

Di Bintan sendiri pelayanan kesehatan memang cukup menjadi prioritas Pemerintah Daerah. Mulai dari program berobat gratis dengan KK/KTP, sampai kepada pembayaran BPJS yang tidak lama lagi ditargetkan akan menyasar kepada semua lapisan masyarakat. (*)
-
Batam1 hari agoKapal Mutiara Galrib Samudera Muatan Limbah Hitam Kandas, Laut Sekupang Terancam Tercemar
-
Batam5 jam agoWamen Desa Lantik Agus Wibowo sebagai Ketua DPP IARMI Kepri, Siapkan Program Menwa Masuk Desa dan Pulau
-
Batam2 hari agoMuhammad Yunus Muda Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
-
Batam2 hari agoInfluencer Batam Yusi Fadila Jadi Korban Penipuan Jual Beli HP, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah
-
Batam1 hari agoPLN Batam Gelar First Piling Proyek PLTGU Batam #1 120 MW, Perkuat Sistem Kelistrikan dan Dorong Ekonomi Batam
-
Batam3 hari agoDisambangi DPN, KEK Tanjung Sauh Optimis Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional di Atas 8 Persen
-
Batam1 hari agoSetetes Darah, Sejuta Harapan: Kolaborasi KJK dan Lintas Institusi Gelar Donor Darah HPN 2026
-
Headline2 hari agoMulai Februari, Citilink A320 Layani Penerbangan Tanjungpinang-Jakarta Setiap Hari, Gantikan Garuda Indonesia



