Connect with us

Batam

Merawat Cagar Budaya, Walikota Batam akan Pugar Makam Temenggung Abdul Jamal

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F30716880

Batam, Kabarbatam.com– Usai bertemu dengan warga dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kelurahan di Kecamatan Bulang, Rabu (29/1/2020), Walikota Batam H. Muhammad Rudi meninjau ke Makam Temenggung Abdul Jamal.
Rudi mengatakan akan mengusulkan untuk dilakukan pemugaran makam Temenggung Abdul Jamal sehingga cagar budaya ini tetap terjaga.
Tumenggug Abdul Jamal adalah seorang bendahara Kerajaan Melayu Riau yang berkuasa di wilayah Bulang Lintang, Kecamatan Bulang, Batam, dan di pulau-pulau di sekitarnya. Di kawasan tersebut juga terdapat beberapa makam lain yang diyakini sebagai keluarga Tumenggung Abdul Jamal, antara lain istrinya raja Maimunah.
“Pagi ini kita hadir Musrenbang di Kecamatan Bulang. Usai Musrenbang kita jalan bersama meninjau makam Temenggung Abdul Jamal,” kata Rudi.

Rudi menyampaikan perbaikan makam tersebut atas permintaan warga sehingga makam tersebut layak dan bisa dikunjungi wisatawan baik lokal dan mancanegara.
“Makam (Temenggung Abdul Jamal) ini sudah tak layak, kepada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) diperbaiki selayak mungkin namun tidak merubah situs atau bentuk makam itu sendiri,” pintanya.
Rudi menyampaikan nama Temenggung Abdul Jamal sudah diabadikan di salah satu bangunan Tumenggung Abdul Jamal adalah nama kawasan Gelanggang Olahraga (Gelora) di Kecamatan Sungai Beduk, Batam.
“Ini adalah sejarah orang-orang yang membangun Kota Batam dan jajarannya. Artinya ada sejarah itu, maka harus kita jaga,” ujarnya. (*)

Advertisement

Trending