Headline
Warga Dihebohkan Temuan Tulang Belulang Diduga Bayi di Desa Pangke

Karimun, Kabarbatam.com – Telah ditemukan Tulang Kaki dan Tengkorak dibungkus dengan 2 kain bercorak di Lapangan Bola Volly, RT 02 RW 03 Kampung Sukamaju, Desa Pangke, Kecamatan Meral Barat, Kabupaten Karimun, Jumat (31/1/2020) malam.
Wardinah orang pertama yang menemukan tulang belulang tersebut sekira pukul 18.10 WIB langsung melaporkan ke Kades Pangke Fendi dan Kapolsek Meral AKP Doddy Santosa.
Setelah mendapatkan laporan dari masyarakat, pihak Kepolisian selanjutnya langsung menurunkan personel Inafis Satuan Reskrim Polres Karimun & personel piket Satuan Reskrim Polres Karimun untuk mendatangi dan melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Selanjutnya, membawa temuan tulang belulang tersebut untuk melakukan Koordinasi Identifikasi dengan Dr. Aisyiatul Mahsusiah Spf Rumah Sakit Umum Daerah Muhammad Sani Karimun.
Kapolsek Meral AKP Doddy Santosa Putra mengatakan tulang belulang yang dibungkus kain tersebut berukuran kecil seperti organ tubuh anak bayi.
“Diduga tulang belulang bayi, yang ditemukan itu merupakan tulang kaki dan tulang tengkorak. Saat ditemukan tulang terbungkus dua lembar kain batik,” kata AKP Doddy Santosa Putra.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Karimun AKP Herie Pramono mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait temuan tulang belulang yang dibungkus kain tersebut.
“Masih kita dalami temuan ini, kita juga sudah periksa sejumlah saksi dari warga sekitar sebanyak 5 orang, Bidan 1 orang, Kader Bidan 4 orang, Ketua RT, Kepala Desa diperkirakan kerangka bayi tersebut berumur enam bulan,” ujarnya.
Atas kejadian tersebut, Satuan Reserse dan Kriminal Polres Karimun, mengimbau kepada masyarakat agar melaporkan kepada pihak kepolisian, jika menemukan tanda-tanda mencurigakan dilingkungan sekitar.(Gik)









-
Batam3 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam24 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen1 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Batam19 jam ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Batam3 hari ago
Progres Rempang Eco-City, 72 Kepala Keluarga Tempati Rumah Baru di Tanjung Banon