Karimun
Wakil Bupati Karimun Resmi Buka MTQ Kecamatan Tebing Tahun 2020
Karimun, KABARBATAM.COM – Wakil Bupati Karimun H Anwar Hasyim M.Si telah memukul bedug tanda diresmikannya pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Kecamatan Tebing tahun 2020 di Perumahan Balai Garden, Kelurahan Kapling, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, Selasa (11/2/2020) malam.
Pada tahun 2019, Kelurahan Pamak sebagai tuan rumah, namun pada kali ini Kelurahan Kapling dipercaya untuk menggelar event yang diselenggarakan setiap tahun tersebut.
Pada tahun ini, Kecamatan Tebing dalam penyelenggaraan MTQ Tingkat Kecamatan mengusung tema “Melalui MTQ Kecamatan Tebing sebagai Momentum dalam Mengisi Pembangunan Bangsa Beragama dan Menciptakan Generasi yang Qurani”
Wakil Bupati Karimun bersama rombongan yang tiba sekitar pukul 20.00 Wib langsung disambut Camat Tebing, Sekretaris Camat (Sekcam) Tebing beserta Lurah Harjosari,Lurah Teluk Uma, Lurah Kapling, Lurah Pamak, Lurah Tebing dan Kepala Desa Pongkar.
Wakil Bupati Karimun bersama rombongan disuguhkan penampilan Nasyid dari TPQ An-Nabawi dengan judul nasyid ‘Aku ingin jadi hafiz Qur’an’ dibawah asuhan Ustadz Jamaludin dan tari sekapur sirih yang dibawakan oleh siswa-siswi dari sanggar Sri Pamak SMP Negeri 3 Tebing.
Kemudian nyanyian Indonesia Raya dan Mars Karimun oleh Paduan Suara SMP Negeri 3 Tebing.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan Laporan Panitia Penyelenggara yakni Sekretaris Camat Tebing Ahmad.
Cabang Al-Qur’an yang akan dilombakan yakni cabang Tartil Al-Qur’an putra dan putri, cabang Tilawah Al-Qur’an anak-anak putra dan putri, cabang Tilawah Al-Qur’an remaja putra dan putri, cabang Tilawah Al-Qur’an dewasa putra dan putri serta perlombaan pawai ta’aruf dan stand bazar.
“Kemudian untuk jumlah peserta MTQ kali ini berjumlah 49 peserta, terdiri dari Kelurahan Tebing 8 peserta, Kelurahan Kapling 8 peserta, Kelurahan Harjosari 8 peserta, Kelurahan Tekuk Uma 8 peserta, Kelurahan Pamak 8 peserta, Desa Pongkar 8 peserta serta utusan LPTQ Kecamatan Tebing 1 peserta,” kata Ahmad.
Camat Tebing Abdul Gafar S.Sos M.M, Pub dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut menyukseskan MTQ Tingkat Kecamatan Tebing tahun 2020 dan antusias masyarakat yang luar biasa.
“Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang saling bahu-membahu menyukseskan MTQ Tingkat Kecamatan Tebing, dan tak lupa saya ucapkan terimakasih atas antusias luar biasa masyarakat khususnya ibu-ibu yang ingin agar semua anak-anak kita bisa mengikuti MTQ di Kecamatan Tebing ini” ujarnya
Camat Tebing mengungkapkan harapannya kepada Qori-Qoriah yang akan bertanding di MTQ Kecamatan Tebing tahun 2020.
“Kita ketahui bahwa Al-Qur’an merupakan kitab suci yang syarat dengan
Inspirasi dan Motivasi agar umat manusia bisa memperluas wawasan, memperdalam ilmu pengetahuan, menyempurnakan akhlak, untuk itu saya berharap dengan diselenggarakannya MTQ ini bisa menciptakan generasi-generasi yang Robbani dan Qur’ani yang handal dan berakhlakul Karimah, yang mana salah satu upayanya adalah dengan melaksanakan MTQ. Karena melalui MTQ, selain bertujuan untuk mensyiarkan agama islam juga menciptakan generasi Qur’ani dan berakhlakul karimah,” ungkapnya
Sementara itu Wakil Bupati Karimun H Anwar Hasyim M.Si dalam sambutannya mengatakan pada Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ini bukan hanya bertanding namun kita harus mengambil ilmunya dan mengaplikasikannya kedalam kehidupan.
“Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) diadakan bukan semata-mata untuk bertanding dan meraih juara, namun jauh daripada itu makna pelaksana ini adalah bagaimana kita bisa mengambil Ilmu Agama dan Ilmu Al- Qur’an dan selanjutnya mengaplikasikan ilmu tersebut didalam kehidupan kita sehari-hari” kata Anwar Hasyim.
Terakhir, Wakil Bupati Karimun mengucapkan terimakasih kepada Camat Tebing dan jajarannya yang telah berhasil menyelenggarakan MTQ Tingkat Kecamatan Tebing tahun 2020 ini dengan tepat waktu.
“Saya atas nama pemerintah Kabupaten Karimun, mengucapkan terimakasih kepada Camat Tebing dan jajarannya yang bisa melaksanakan MTQ sesuai dengan jadwal sehingga berjalan sukses ditambah penampilan- penampilan yang luar biasa pada malam ini,” tutupnya
Acara ditutup dengan penampilan nyanyian Mars Musabaqah Tilawatil Qur’an oleh Paduan Suara SMP Negeri 3 Tebing dan Persembahan Tari Kolosal oleh Sanggar Sri Pamak SMP Negeri 3 Tebing.(Gik)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan