Bintan
Alias Wello ‘Tularkan’ Ilmu Kepemimpinan ke Generasi Milenial Bintan
Bintan, Kabarbatam.com – Calon Bupati Bintan, Alias Wello tak sungkan – sungkan menularkan ilmu kepemimpinannya kepada generasi milenial Bintan, Kepulauan Riau.
“Generasi milenial harus berani tampil mengambil peran sebagai agen perubahan. Tak boleh takut,” tegas Alias Wello di Dapur Lintas Barat, Teluk Bintan, Sabtu (26/9/2020).
Hal itu diungkapkan pria yang akrab disapa AWe itu saat menjadi pembicara pada acara silaturrahmi dan diskusi bersama millenial Bintan dengan tema “Menatap Masa Depan Millenial Sekarang dan Akan Datang”.
Pada kesempatan itu, AWe menceritakan perjalanan hidupnya dari masa kecil hingga menjadi orang nomor satu di Kabupaten Lingga.
“Anak – anakku semua, jangan pernah minder dan kecil hati karena status sosial orang tua. Kita boleh miskin harta, tapi tak boleh miskin hati. Semua harus semangat,” ucapnya.
AWe mengaku, pada masa kecilnya ia harus jualan kue dan kayu bakar untuk memenuhi kebutuhan hidupnya bersama 5 orang adik – adiknya.
“Sejak kelas 6 SD, saya sudah ditinggal Ibu bersama 5 orang adik yang masih kecil – kecil. Sementara, bapak saya hanya pegawai rendahan di PT. Timah Dabo,” kisah AWe dengan mimik penuh haru.
Meski demikian, AWe kecil tak pernah patah semangat. Ia ingin menunjukkan, bahwa seorang anak yang berasal dari keluarga miskin, juga memiliki hak dan kesempatan yang sama untuk menjadi pemimpin.
“Alhamdulillah, semua sudah saya dapatkan. Jabatan Ketua DPRD sudah, Bupati sudah. Ini semua bisa diraih karena Ridho Allah SWT dan semangat yang gigih untuk mengubah keadaan,” bebernya.
Sebagaimana diketahui, Calon Bupati Bintan, Alias Wello pernah menjabat sebagai Ketua DPRD Lingga masa bakti 2004 – 2009. Selanjutnya, menjadi Bupati Lingga masa bakti 2016 – 2021. (*)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan