BP Batam
Arus Lalu Lintas Penumpang di Bandara Internasional Hang Nadim Batam Naik 15 Persen
Batam, Kabarbatam.com – Sepanjang tahun 2023, pergerakan penumpang di Bandara Internasional Hang Nadim Batam mencapai 3.912.165 atau 3,9 juta. Angka ini naik 15 persen dari tahun sebelumnya.
Dengan rincian, jumlah penumpang datang dari Januari hingga Desember 2023 sebanyak 1.990.697 orang. Sedangkan total penumpang berangkat mencapai 1.921.468 orang.
Dari laporan PT Bandara Internasional Batam (BIB), jumlah penumpang datang paling banyak terjadi di bulan Juli dengan total 201.973 orang.
Sementara, jumlah penumpang berangkat terbanyak pada bulan April sebanyak 189.284 orang.
Kepala BP Batam, Muhammad Rudi menyambut baik peningkatan arus lalu lintas penumpang di bandara tersebut.
Sejak dua terakhir, kata Rudi, pergerakan penumpang di bandara terus naik.
Hal ini pun dapat memberikan sinyal positif terhadap pertumbuhan ekonomi Batam.
“Pergerakan penumpang terus membaik sejak Covid-19. Ini tentu memberikan pengaruh baik karena ekonomi akan terus bergerak,” ujar Rudi, Rabu (3/1/2024).
Rudi mengatakan, BP Batam pun tengah fokus untuk mempercepat pembangunan infrastruktur.
Hal ini guna mendukung kemajuan Batam.
“Saya berkomitmen untuk menyelesaikan pembangunan yang ada. Ini demi Batam lebih maju ke depannya,” pungkasnya. (*)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang