Batam
Arwin Pribadi Terpilih sebagai Ketua Ikatan Keluarga Pasaman dalam Mubes IV
Batam, Kabarbatam.com – Ikatan Keluarga Pasaman (Ikapas) Sumatera Barat menggelar Musyawarah Besar IV sekaligus pemilihan ketua Ikapas, yang berlangsung di PIH Hotel Batam Centre, Minggu (20/9/2020).
Acara ini dihadiri oleh Wakil Walikota Batam H.Amsakar Achmad, Ketua I IKSB Batam Rudi Sakyakirti, Dewan Penasehat Ikapas kota Batam Dr. H. Irwansyah, SE.MM, dewan pembina H.Indra Ahmad, Ketua Umum Ikapas Batam Ibrahim Koto, Ketua Harian IKSB M. Al Ichsan, Pengurus Ikapas kota Batam, serta undangan lainnya.
Musyawarah besar IV Ikapas Kota Batam sekaligus pemilihan ketua pengurus ini, dibuka secara resmi oleh Wakil Walikota Batam H.Amsakar Achmad yang disaksikan secara langsung oleh tokoh Ikapas Kota Batam.
“Sebelumnya saya mengucapkan terima kasih kepada jajaran pengurus Ikatan Keluarga Pasaman atas terselenggaranya Mubes IV ini. Warga Pasaman tidak asing lagi bagi pemerintah kota Batam, pasalnya warga Batam asal Pasaman sudah memberikan kontribusi dan membantu pembangunan kota Batam,” ungkap Amsakar.
Dalam rangka penyelenggaraan Pilkada pada Desember mendatang, pihaknya berpesan jangan sampai ada provokasi ditengah masyarakat sehingga dapat memecah belah persatuan.
“Dalam konteks penyelanggaraan Pilkada mendatang, saya berpesan jangan sampai ada polarisasi dalam masyarakat, berhentilah mereproduksi berita-berita yang membuat masyarakat terbelah pecah, karena kontestasi lima tahunan ini hakikatnya semua ingin berbuat baik di negeri ini,” ujar Amsakar.
Ketua Panitia Pelaksana Mubes, Hermizon, mengatakan, segenap panitia pelaksana tetap berusaha semaksimal mungkin memberikan yang terbaik dalam pelaksanaan acara ini.
Adapun bakal calon ketua umumnya ada dua orang kandidat yakni H. Arwin Pribadi,SH dan Ibrahim Koto, S.Sos. MH. Jadi sistem pemilihannya melalui musyawarah.
Selain itu, Hermizon menjelaskan, kepada simpatisan, donator, yang telah membantu lancarnya pelaksanaan Mubes IV Ikapas Batam ini dengan baik juga kami ucapkan terima kasih kepada IKA-IKA yang telah mendukung acara Mubes ini sehingga terselenggara dengan baik.
Adapun sumber dana pembiayaan pelaksanaan Mubes IV Ikapas kota Batam tahun 2020, berasal dari partisipasi warga Ikapas kota Batam dan sumbangan dari para donatur.
Untuk waktu pelaksanaan acara Mubes IV Ikapas kota Batam tahun 2020 ini dilaksanakan selama 1 (satu) hari kegiatan dengan jumlah dihadir diperkirakan 100 orang.
Selanjutnya, setelah melalui mekanisme pemilihan pengurus baru, H. Arwin Pribadi,SH terpilih sebagai ketua ikatan keluarga Pasaman (Ikapas) secara aklamasi melalui Musyawarah Besar (Mubes) IV sesuai dengan keputusan bersama.
Secara resmi terpilih, Arwin Pribadi memaparkan sejumlah program kerja kedepan dimana sebelumnya dalam memimpin organisasi ini harus rela mengorbankan baik itu waktu, tenaga dan semuanya harus siap dijalankan.
“Saya mengapresiasi atas dukungan penuh dari dewan penasehat Ikapas Batam H. Irwansyah, yang telah memberikan kontribusi kepada masyarakat Pasaman yang ada di Batam,” jelasnya.
Sementara itu, terkait pembangunan gedung baru Ikapas Batam, Ambulance, dan mobil operasional. Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada para panitia yang sudah bersusah payah dari awal hingga selesai pemilihan.
“Program utama yang akan kita lakukan dalam waktu dekat ini yakni, proses struktur organisasi akan di data kembali dengan tertib, untuk itu saya berharap dukungan semua pengurus,” pungkasnya. (Tok)
-
Batam3 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky