Connect with us

Uncategorized

Bahas Covid-19, Komisi I DPRD Natuna Gelar Dialog Interkatif Lewat Radio

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F117795584

Natuna, KABARBATAM.COM – Ketua komisi I DPRD Natuna, Wan Arismunandar gelar dialog interaktif bertemakan Penanganan Covid1-19 melalui gelombang udara 93,5 FM, Radio Pratama Natuna.

Dialog tersebut bertampat di ruang Studio Radio Prtama FM, Gedung STAI Natuna, yang dimoderatori oleh penyiar Dani Ramdani. Kamis, (02/04/2020) malam.

Dialog interaktif juga menghadirkan narasumber by phone, yakni Direktur RSUD, dr.Medi, Kabid Penanggulangan Penyakit Menular Hikmat Aliyansah, Ketua IPMKN Bandung Randy, dan ketua IPMKN Yogyakarta.

Rangkaian kegiatan dialog interaktif membicarakan seputar penanganan pencegahan dan anggaran untuk Covid 19, serta dinamika Mahasiswa Natuna diluar daerah yang ingin pulang ke Natuna.

Dalam Dialog tersebut, Wan Arismunandar menghimbau kepada mahasiswa yang ingin pulang ke Natuna khususnya, untuk senantiasa mematuhi anjuran pemerintah.

“Bentuk perlindungan (proteksi) pemerintah kabupaten Natuna kepada mahasiswa Natuna yang kuliah di luar daerah, bukan untuk menghalangi kepulangan mahasiswa ke Natuna, namun ikutilah segala himbauan dan aturan yang telah ditetapkan. Ini demi keselamatan kita semua,” ujar Arismunandar.

Dikatakan Arismunandar,  bandara di Natuna mengedepankan dan melaksanakan protap penanganan cegah dan tangkal Covid 19.

Bahkan menurut Aris, pelaksanaan protapnya pun dinilai jauh lebih baik, dibandingkan Bandara di Batam dan Jakarta.

“Dilakukan pengecekan suhu tubuh dan barang-barang bawaan secara maksimal”. Terangnya.

Ketika ketua mahasiswa Natuna di Bandung, Randy, bertanya dalam sebuah harapannya terhadap seputaran anggaran penanganan Covid 19 sebesar 15 miliyar, komisi I DPRD Natuna akan memperketat pengecekan, “anggaran akan diawasi dan dipastikan tidak dipergunakan di lain hal yang tidak ada hubungan dengan penanganan virus corona (Covid 19). “Tegas Wan Aris.

“Setelah 14 hari, jika ada waktu dipersilahkan untuk datang bersilaturahmi ke kantor DPRD Natuna”. Undang Wan Aris kepada Randy selaku ketua IPMKN mahasiswa Natuna di Bandung.(Fan)

Advertisement

Trending