Batam
Bea Cukai Batam Tangkap Penumpang Bawa 30.037 Butir Ekstasi di Harbour Bay

Batam, Kabarbatam.com – Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe B Batam (KPU BC Tipe B Batam) berhasil menggagalkan aksi penyelundupan narkotika jenis ekstasi dengan jumlah 30.037 butir dan 31,7 gram ekstasi yang disembunyikan di dalam 11 bungkus makanan, di Terminal Kedatangan Pelabuhan Ferry Internasional Harbour Bay, Batam, Kamis, (9/1/2020).
Kepala KPU Bea Cukai Tipe B Batam Susila Brata mengatakan pada hari Kamis (9/1/2020) sekira pukul 09.00 WIB petugas Bea dan Cukai Pelabuhan Ferry Internasional Harbour Bay berhasil mengamankan seseorang berinisial J (28), laki-laki WNI yang kedapatan membawa narkotika jenis ekstasi.
“Kecurigaan tersebut muncul berdasarkan hasil citra x-ray yang menunjukkan keganjilan pada barang bawaan penumpang tersebut, “ujarnya.
Kemudian tersangka J (28) dibawa ke Hanggar Bea dan Cukai Pelabuhan Ferry Internasional Harbour Bay untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan.
“Setelah dilakukan pemeriksaan, terdapat 11 bungkus makanan dalqm barang bawaan penumpang tersebut, diduga narkoba yang selanjutnya di uji Narcotic Idetification Kits (NIK) ternyata positif ekstasi,”jelas Susila.
Tersangka selanjutnya dibawa ke KPU BC Tipe B Batam untuk pemeriksaan lebih lanjut yang dilakukan bersama dengan Direktorat Reserse Narkoba Polda Kepulauan Riau.
Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 112 ayat 2 undang -undang nomor 35 tentang narkotika dengan ancaman pidana penjara minimal lima tahun dan maksimal 20 tahun.
Selain itu, tersangka juga terancam hukuman sesuai pasal 113 ayat 2 karena membawa barang haram tersebut dari luar negeri, serta pasal 114 ayat 2 minimal dengan ancaman pidana penjara minimal enam tahun dan maksimal 20 tahun penjara. (Tok)









-
Batam1 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna1 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline1 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Natuna2 hari ago
Momen Lebaran Masih Hangat di Natuna, Sejumlah Tokoh Politik Bersilaturahmi
-
Batam2 hari ago
Ada Interkoneksi Pipa di Sei Harapan Sekupang, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam9 jam ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Bintan1 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Headline2 hari ago
Halal Bi Halal Bupati dan Wakil Bupati Bintan, Masyarakat Sambut Gembira Hari Kemenangan