Connect with us

Batam

Biyanto Pimpin PBVSI Batam Periode 2021-2025, Wali Kota: Harumkan Nama Batam di Kancah Nasional

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20211213 Wa0001
Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kota Batam Masa Bhakti 2021-2025, dilantik Ketua PBVSI Kepri, Ririn Warsiti, yang digelar di Golden View Hotel Bengkong, Sabtu (11/12) pagi.

Batam, Kabarbatam.com – Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kota Batam Masa Bhakti 2021-2025, dilantik Ketua PBVSI Kepri, Ririn Warsiti, yang digelar di Golden View Hotel Bengkong, Sabtu (11/12) pagi.

Pelantikan dihadiri langsung Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Sekretaris KONI Kepri Amri, Ketua KONI Batam Iskandar Alamsyah, dan Dispora Batam.

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi dalam kata sambutannya mengucapkan selamat kepada Biyanto, yang dilantik sebagai pengurus PBVSI Kota Batam.

“Saya menitipkan prestasi bola voli ke pada Ketua PBVSI Batam yang dilantik, serta PBVSI Kepri yang melakukan pembinaan atlet,” kata Rudi.

Lanjut Rudi, Kota Batam sangat dominan dalam prestasi atlet, dan ia ingin atlet voli Batam menuju tingkat nasional.

“Harumkan nama Batam dan Kepri, karena dengan olahraga ini yang dapat mengharumkan nama baik daerah,” ujarnya.

Wali Kota Batam HM Rudi.

Sementara itu, Ketua PBVSI Batam terlantik Biyanto mengucapkan terima kasih atas support Walikota Batam, dan ia akan menjalankan visi misi kepengurusan PBVSI.

“Dalam waktu dekat, saya akan menggelar seleksi untuk Porprov,” ungkap Biyanto.

Biyanto menuturkan, PBVSI Batam juga sudah melakukan Kejurda, pelatihan wasit dan pelatih guna perbaikan pervolian.

“Atlet, wasit dan pelatih adalah jiwa kesuksesan dalam meraih prestasi,” ujarnya.

Ketua PBVSI Kepri Ririn Warsiti menyebutkan Bola Voli merupakan cabang olahraga beregu. Maka dari itu perlu sinergitas yang kuat agar olahraga ini semakin maju ke depan. Sinergitas ini diharapkan diwujudkan oleh pemerintah maupun pihak terkait langsung dengan olah raga bola voli.

“Perlu penguatan SDM yang ada di voli, baik wasit, atlet ataupun lainnya. Mudah-mudahan dari Batam maupun Kepri mencetak atlet terbaik yang mengharumkan nama daerah,” kata Ririn.(*)

Advertisement

Trending