Headline
BMKG Prediksi Karimun Diguyur Hujan hingga 3 Hari ke Depan
Karimun, Kabarbatam.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan masih berpotensi mengguyur Kabupaten Karimun hingga beberapa hari ke depan.
Hal tersebut disampaikan langsung Kepala BMKG Kabupaten Karimun, Raden Eko Sarjono kepada Kabarbatam.com, Senin (13/7/2020).
“Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang ini akan diprediksi akan terjadi hingga tiga hari ke depan ” ujar Raden Eko.
Raden Eko mengatakan, adanya hujan intensitas ringan hingga tiga hari ke depan tersebut, karena sirkulasi siklonik di wilayah barat Pulau Kalimantan dan belokan angin di sekitar wilayah Pulau Sumatera bagian utara hingga Kepulauan Riau.
“Dua hal tersebut yang mengakibatkan pertumbuhan awan penyebab hujan (konvektif) cukup signifikan di Kepulauan Riau,” Katanya.
Terjadinya hujan hingga tiga hari ke depan itu diprediksi BMKG Karimun akan berpengaruh terhadap jarak pandang khususnya pengguna jasa moda transportasi laut maupun udara.
Tidak hanya itu, kondisi angin yang bertiup cukup kencang juga akan berpengaruh terhadap tinggi gelombang di laut.
“Kami mengimbau bagi pengguna jasa moda transportasi laut maupun udara untuk berhati-hati dengan kondisi tersebut, dan juga kami mengimbau masyarakat agar terus mengikuti informasi prakiraan cuaca terbaru di BMKG Karimun,” tutup Raden Eko. (Gik)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam3 hari ago
Buka Rute Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pengembangan Pariwisata dan UMKM Kota Batam
-
Batam23 jam ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka