Headline
Danlantamal IV Laksma Arsyad Abdullah Pimpin Sidang Pantukhirda

Tanjungpinang, Kabarbatam.com– Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IV Laksamana Pertama (Laksma) TNI Arsyad Abdullah, memimpin langsung pelaksanaan sidang Penetuan Akhir Daerah (Pantukhirda) Tanjungpinang kepada calon Bintara PK Pria dan Wanita TNI AL gelombang II TA 2019.
Termasuk calon Tamtama PK gelombang I TA 2019, di GSG Yos Sudarso Markas Komando (Mako) Lantamal IV Jl. Yos Sudarso No 1 Batu Hitam Kota Tanjungpinang, Selasa (10/9/2019).
Acara tersebut diawali dengan paparan pelaksanaan seleksi oleh Aspers Danlantamal IV Kolonel Laut (K) Acep Maksum, S.E.,M.M., CHRMP., selaku Sekretaris Panda IV, Arahan Danlantamal IV selaku Ketua Panda IV Tanjungpinang.
Dilanjutkan pernyataan pembukaan sidang Pantukhirda, pembacaan doa, pelaksanaan Pantukhirda, pembahasan lulus tidak lulus, pernyataan penutupan sidang.
Dalam arahannya, Danlantamal IV selaku Ketua Panda IV Tanjungpinang mengatakan bahwa, sebagai salah satu fungsi strategis, kegiatan ini merupakan momen penting untuk mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas, untuk dibentuk dan dikembangkan menjadi prajurit yang profesional, bermoral dan berani.
“Karenanya hanya prajurit yang memiliki integritas karakter dan jati diri yang kokoh, yang dapat meningkatkan performa TNI AL di masa yang akan datang,” jelasnya.
Lebih jauh dikatakan bahwa, seleksi daerah yang telah dilaksanakan selama beberapa minggu ini, telah diupayakan untuk menemukan bibit-bibit calon SDM handal. “Data, fakta, dan informasi secara lengkap tentang kondisi dan potensi dari masing-masing calon telah ada di tangan kita semua,” terangnya.
Selanjutnya orang nomor satu di Lantamal IV Tanjungpinang mengajak, marilah kita cermati secara seksama kondisi riil para calon yang mengikuti sidang pantukhir, dan memberikan penilaian berdasarkan parameter dan prasyarat yang telah ditentukan, untuk memilih calon yang akan dikirim mengikuti seleksi tingkat pusat di Malang.
Sebagai informasi jumlah calon Bintara PK Pria berjumlah 12 orang kemudian calon Bintara PK Wanita 5 orang dan calon Tamtama PK berjumlah 9 orang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Asintel Danlantamal IV Letkol Laut (P) Ari Aryono, S.E., Kadiskes Lantamal IV Mayor Laut (K) Suryatno, S.Kep.Ns., M.Tr. Opsla, serta Panda IV Tanjungpinang. (*)









-
Headline2 hari ago
Wakil Walikota Raja Ariza Resmikan Cue Spot Billiard Tanjungpinang
-
Batam2 hari ago
Kapolresta Barelang Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Roro Telaga Punggur
-
Headline2 hari ago
10 BPW se-Sumatera Dukung Andi Amran Sulaiman Jadi Ketua Umum KKSS
-
Batam19 jam ago
Bawa Kabur Motor Ojek Online, Pria di Batam Ditangkap Kurang dari 24 Jam
-
Batam2 hari ago
Tinjau Sejumlah Titik Objek Vital, Polda Kepri Pastikan Kelancaran Arus Balik Mudik Lebaran 2025
-
Batam1 hari ago
Deputi Bidang Pengelolaan Bandara, Pelabuhan dan Lalu Lintas Barang BP Batam Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran
-
Bintan3 hari ago
Meriahkan Syawal, Gubernur Ansar Hadiri Festival Lagu Hari Raya Idul Fitri di Kijang Bintan
-
Riau8 jam ago
Kapolda Riau Herry Heryawan Hadiri Perayaan Aghi Ghayo Onam di Kabupaten Kampar