Batam
Dari Papua sampai Sumatera Ikuti Indonesia Tourism and Trade Invesment Expo 2022 di Batam
Batam, Kabarbatam.com – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata, membuka Indonesia Tourism & Trade Invesment Expo 2022 di Nagoya Hill, Kamis (17/11/2022).
Indonesia Tourism & Trade Invesment Expo 2022 ini merupakan pameran keempat kalinya sukses digelar di Batam.
“Ini kesempatan seluas luasnya untuk mempromosikan pariwisata dan potensi yang ada di daerah masing-masing,” ujar Ardiwinata.
Ia mengajak semua daerah terus mempromosikan pariwisata dan investasinya di Batam. Hal itu dinilai penting mengingat lokasi Batam sangat dekat dengan negara tetangga Singapura dan Malaysia.
“Batam sangat banyak dikunjungi wisatawan mancanegara, Batam menjadi penghubung atau hub wisman dan investasi ke Nusantara,” katanya.
Hal ini juga dibuktikan saat Indonesia Tourism & Trade Invesment Expo 2021 lalu, tercatat salah satu pengunjung dari Singapura melakukan transaksi senilai Rp37,4 miliar.
“Alhamdulillah tercipta kerja sama yang sangat luar biasa antara salah satu Buyer (Pembeli) dari Negara Singapura dengan Provinsi Kalimantan Timur senilai Rp37,4 miliar untuk transaksi pembelian pisang gepok,” tegas Ardi.
Kesempatan dan keistimewaan Batam ini perlu dimanfaatkan semua pihak. Ardi membuka diri begi semua daerah yang ingin promosi di Kota Batam.
“Batam ini hub atau penghubung bagi wisman maupun investor. Kami di Batam siap membantu,” katanya.
Adapun, Indonesia Tourism & Trade Invesment Expo 2022 kali ini digelar 17-20 November 2022 dan dihadiri oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bandung Barat, Kepala Dinas Pariwisata D.I Yogyakarta, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Papua Barat, Sekretaris Dinas DPMPTSP Kota Pagar Alam, Kepala Biro Perekonomian Sumatera Selatan, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Merauke.
Sementara itu, Direktur Utama PT Furindo Artha Mas, Widayati, berharap pada Indonesia Tourism & Trade Invesment Expo 2022 ini juga sukses terjalin kerja sama dengan nilai besar seperti tahun lalu.
“Diharapkan pada pelaksanaan pameran kali ini, juga dapat menciptakan kerjasama-kerjasama baru yang tercipta bagi peserta pameran dari provinsi-provinsi di Indonesia,” tutupnya. (*)
-
Natuna3 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline22 jam agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Ekonomi3 hari agoHIPKI Apresiasi Respons Gubernur Ansar Ahmad, Industri Pasir Kuarsa Kepri Kembali Bergairah



