Connect with us

Headline

Disambut Ribuan Pendukung, Ansar – Nyanyang Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Pertama Daftar ke KPU

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20240828 Wa0181
Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad - Nyanyang Haris Pratamura (Sayang) resmi mendaftar ke KPU Provinsi Kepri, Kota Tanjungpinang, Rabu (28/8).

Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad – Nyanyang Haris Pratamura (Sayang) resmi mendaftar ke KPU Provinsi Kepri, Kota Tanjungpinang, Rabu (28/8).

Rombongan pasangan Ansar – Nyanyang (Sayang) tiba di Kantor KPU Kepri sekira pukul 11.00 WIB.

Sebelumnya pasangan ini mendeklarasikan diri maju Pilkada Kepri 2024 di Hotel CK Tanjungpinang. Para pendukung mulai memadati hotel tersebut sejak pagi, sekitar pukul 08.00.

Deklarasi Ansar dan Nyanyang di antaranya dihadiri oleh Ketua GM BP3KR yang juga tokoh pemuda pejuang Provinsi Kepri Basyaruddin Idris atau akrab disapa Tok Oom.

Sebelum masuk ke kantor KPU, Ansar-Nyayang disambut ribuan pendukung dari partai pengusung, serta simpatisan.

Saat keluar dari mobil tumpangannya, Ansar-Nyayang langsung disambut barongsai. Kemudian diarak menuju kantor KPU disambut kompang, Reog Ponorogo.

Di depan kantor KPU Kepri, Ansar-Nyayang langsung dipasangkan Tanjak Ketua KPU Kepri Indrawan Susilo Prabowoadi.

“Alhamdulillah hari ini kami silaturahim dengan KPU Kepri untuk mendaftar sebagai calon gubernur dan wakil gubernur,” ujar Ansar.

Ia berharap agar pendaftaran ini bisa berjalan dengan baik. “Sekali lagi kami sampaikan terima kasih,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kepri, Indrawan Susilo Prabowoadi mengucapkan terima kasih kepada bakal calon pasangan Ansar-Nyayang beserta gabungan partai politik pengusung yang telah hadir mendaftar.

Ketua Tim Pemenangan Ansar-Nyayang, Ahmad Ma’aruf Maulana menyampaikan, berharap pendaftaran ini tidak ada masalah.

“Kami harap semoga kita dilindungi dan diberkahi. Insyaallah, kami yakin dapat meraih apa yang dicitakan masyarakat Kepri,” kata Ma’aruf sambutan di KPU Kepri.

Sebagaimana diketahui, pasangan Ansar-Nyayang diusung Partai Golkar, Partai Gerindra, Demokrat, Perindo, PAN, PKB, PKS, PPP, Partai Gelora, Partai Ummat, dan Partai Ummat. (*)

Advertisement

Trending