Kepri
Disdik Lingga Gelar Gebyar Paud dan Pengukuhan Bunda Paud

Lingga, KABARBATAM.com – Pemerintah Kabupaten Lingga melalui Dinas Pendidikan menggelar Gebyar Paud serta pengukuhan Bunda Paud Kecamatan se-Kabupaten Lingga yang dilaksanakan di Halaman Gedung Nasional Dabo Singkep. Kamis (7/11/2019).
Ketua Paud Kabupaten Lingga Heryulita mengatakan, pihaknya mengajak semua komponen masyarakat agar dapat berjalan seiring serta saling bergandeng tangan dalam mempersiapkan generasi emas di Kabupaten Lingga untuk masa depan yang lebih baik lagi.
“Kita harapkan kepada bunda paud agar dapat mendorong agar para orang tua ikut aktif dan bertanggungjawab dalam mendidik anak yang dimulai dari rumah,” ujar Heryulita.
Diketahui kegiatan tersebut juga disejalankan dengan pengukuhan bunda paud se-Kabupaten Lingga sebanyak 13 orang. Kegiatan tersebut diselenggarakan guna memberikan stimulasi aspek tumbuh kembang anak serta memberikan kesempatan kepada mereka untuk unjuk kebolehan dalam perhelatan gebyar Paud se-Kabupaten Lingga.
Sementara itu Asisten II Kabupaten Lingga Yusrizal menyampaikan bahwa terselenggaranya kegiatan ini tentunya memberikan edukasi kepada anak usia dini agar lebih aktif dalam pertumbuhan dan perkembangannya.
“Kita sadari bawah pendidikan anak diawal masa pertumbuhan anak sangatlah penting. Sebab otak anak usia dini berkembang sangat cepat dimana mereka bisa menerima dan menyerap segala sesuatu dengan cepat,” ujar Yusrizal.
Yusrizal juga berpesan bahwa, kepada orang tua harus lebih berhati-hati jangan biarkan anak mendapatkan konsumsi berita yang kurang tepat buat mereka.
“Untuk itu mental dan spiritual seorang anak akan mulai terbentuk, sebab anak usia anak dini merupakan masa golden age (usia emas) bagi seorang anak. Sehingga perlu diawasi setiap proses tumbuh kembangnya.(Fikri)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Wisata1 hari ago
Viovio Beach, ‘Surga’ Tersembunyi di Pulau Galang
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Parlemen3 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Natuna2 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif
-
BP Batam2 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo