Batam
Dua Politisi Partai Nasdem Tampung Aspirasi Warga Tiban Indah

Batam, Kabarbatam.com – Dua politisi Partai Nasdem menggelar silaturahmi bersama ibu-ibu warga Tiban Indah, Kecamatan Sekupang di Restoran Kelong Arjam Mentarau Bertuah, Kamis (16/2/2023) sore.
Kehadiran calon anggota DPRD Batam Zudy Fardy bersama calon anggota DPRD Kepri Sudirman Dianto bertujuan untuk mempererat tali silahturahmi serta menampung aspirasi masyarakat Tiban Indah.
“Dalam silahturahmi ini, kita ingin menampung aspirasi masyarakat Tiban Indah. Warga menginginkan perealisasian pembangunan fasum di lingkungan mereka,” ujar Zudy Fardy.
Zudy Fardy menjelaskan, wacana pembangunan Fasilitas Umum (Fasum) di setiap perumahan telah masuk dalam program Walikota Batam H. Muhammad Rudi.
“Serah terima fasum bagi masyarakat sebelumnya telah masuk dalam program bapak Muhammad Rudi. Tentu, BP Batam akan memanggil developer masing-masing perumahan untuk merealisasikan pembangunan Fasum,” ungkap politisi muda asal Batam Zudy Fardy.
Tak hanya silahturahmi bersama ibu-ibu Tiban Indah, melalui program Zudy Fardi Berbagi, politisi muda asal Batam ini juga membagikan beras kepada ibu-ibu sebagai bentuk perhatian serta kepedulian terhadap masyarakat.
“Sebanyak 51 karung beras kita bagikan kepada ibu-ibu warga Tiban Indah sebagai bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat,” jelasnya.
Tak lupa, dalam kesempatan itu, Zudy Fardy juga memohon dukungan serta doa restu kepada masyarakat untuk mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kota Batam dapil Sekupang, Belakang Padang.
“Insya Allah saya akan maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) DPRD Batam dapil Sekupang, Belakangpadang. Selain bersilahturahmi dengan warga, saya ingin memperkenalkan diri agar ibu-ibu ini mengetahui niat baik saya sebagai calon legislatif dan saya memohon dukungan serta doa restu kepada masyarakat khususnya Sekupang,” pungkasnya. (Atok)









-
Headline3 hari ago
Wakil Walikota Raja Ariza Resmikan Cue Spot Billiard Tanjungpinang
-
Batam2 hari ago
Bawa Kabur Motor Ojek Online, Pria di Batam Ditangkap Kurang dari 24 Jam
-
Batam2 hari ago
Deputi Bidang Pengelolaan Bandara, Pelabuhan dan Lalu Lintas Barang BP Batam Tinjau Kesiapan Arus Balik Lebaran
-
Batam9 jam ago
Kepala BP Batam dan Wakil Kepala BP Batam Tinjau Penataan Sungai Baloi Indah
-
Riau1 hari ago
Kapolda Riau Herry Heryawan Hadiri Perayaan Aghi Ghayo Onam di Kabupaten Kampar
-
Headline1 hari ago
Pemkab Natuna Gelar Apel di Hari Pertama Kerja usai Libur Lebaran
-
Batam1 hari ago
Pastikan Pasokan Listrik Aman Jelang Idulfitri 1446 H, PLN Batam Siaga Penuh
-
Batam1 hari ago
Promo Cahaya Ramadan PLN Batam Hadirkan Banyak Keuntungan, Sudah 700 Pelanggan yang Bergabung