Connect with us

Batam

Puncak Gerhana Matahari di Batam Bisa Dilihat sekitar Pukul 12.24 WIB

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F117256704

Batam, Kabarbatam.com– Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Hang Nadim Batam menyiapkan satu buah teleskop untuk memantau gerhana matahari cincin di Batam, Kamis 26 Desember2019.
Kasi Data dan Informasi BMKG Hang Nadim Batam, Suratman mengatakan, Batam menjadi salah satu wilayah yang dilintasi gerhana matahari cincin. Selain Batam, kota dan kabupaten lainnya di Kepri yang juga bisa memantau gerhana ini yakni Karimun, dan Tanjungpinang.
“Di Batam, kami ikut memantau langsung gerhana matahari cincin ini. Kami menyiapkan satu teleskop untuk bisa melihat dan mengamati langsung gerhana ini,” ungkap Suratman.
Ia mengatakan, fase awal gerhana matahari cincin di Batam mulai pukul 10.27. Setelah itu, kontak kedua terjadi pada pukul 12.20 WIB. Puncak gerhana di Batam, kata Suratman, dapat disaksikan sekitar pukul 12.24 WIB.

“Saat ini gerhana matahari cincin sudah mulai terlihat di Aceh. Nanti akan berangsur melintasi wilayah Sumatera, termasuk Batam, hingga ke Singkawang di Kalimantan Barat,” ujarnya.
“Kami mengajak masyarakat Batam untuk melihat langsung fenemena astronomi ini. Silakan ke Lapangan Engkau Putri. Alat teleskop yang kami sediakan juga bisa digunakan oleh masyarakat umum,” tambahnya.
Dikatakan Suratman, gerhana matahari cincin juga bisa disaksikan live streaming melalui website BMKG www.bmkg.go.id.
“Kami menghimbau kepada masyarakat jangan melihat secara langsung prosesi gerhana matahari cincin ini dari fase awal sekitar pukul 10.30 wib hingga fase akhir karena dapat membahayakan retina mata Anda yang bisa merusak penglihatan,” imbau Suratman. (Aan)

Advertisement

Trending