Natuna
Gandeng BRK Syariah, Pemkab Natuna Luncurkan Pinjaman Usaha Mikro Tanpa Bunga
Natuna, Kabarbatam.com – Pemerintah Kabupaten Natuna resmi meluncurkan program pinjaman usaha mikro tanpa bunga bekerja sama dengan Bank Riau Kepri Syariah.
Peluncuran ditandai penandatanganan nota kesepahaman antara Bupati Cen Sui Lan dan Pelaksana Tugas Direktur Utama Bank Riau Kepri Syariah, Helwin Yunus, di Kantor Bupati Natuna, Selasa, (12/8/ 2025).
Program ini merupakan realisasi janji politik pasangan Cen Sui Lan–Jarmin untuk mendorong pertumbuhan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Setiap pelaku usaha dapat mengajukan pinjaman hingga Rp20 juta tanpa bunga. Beban bunga ditanggung pemerintah daerah melalui alokasi dana subsidi sekitar Rp600 juta.
“MoU ini bukan sekadar dokumen, tapi langkah nyata menggerakkan roda ekonomi rakyat. Kami ingin masyarakat punya akses modal yang mudah untuk mengembangkan usaha,” kata Cen. Ia menilai keberadaan agunan justru bisa menumbuhkan rasa tanggung jawab pelaku usaha dalam mengelola pinjaman secara produktif.
Helwin Yunus menyebut program ini sejalan dengan visi pemerintah daerah. “Fokus kami memperluas akses permodalan bagi usaha mikro demi pertumbuhan ekonomi masyarakat,” ujarnya.
Penandatanganan MoU turut dihadiri Wakil Bupati Jarmin, Koordinator stafsus Bupati, Hadi Candra, Sekretaris Daerah Natuna, kepala OPD, Pimpinan divisi MKM BRK Syariah dan cabang Ranai Bank Riau Kepri Syariah, serta para pemilik kedai dari sejumlah kecamatan. Kerja sama ini diharapkan memperkuat kemandirian ekonomi daerah dan meningkatkan kesejahteraan warga. (Man)
-
Natuna3 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline22 jam agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Ekonomi3 hari agoHIPKI Apresiasi Respons Gubernur Ansar Ahmad, Industri Pasir Kuarsa Kepri Kembali Bergairah



