Headline
Gubernur Kepri Isdianto Pamitan kepada Danlantamal IV Tanjungpinang
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV (Danlantamal IV) Tanjungpinang menerima kunjungan kerja Gubernur Provinsi Kepulauan Riau H.Isdianto, S.Sos., M.M., beserta rombongan, bertempat di ruang kerja Danlantamal IV di Markas Komando (Mako) Lantamal IV Jl. Yos Sudarso No. 1 Batu Hitam Tanjungpinang, Kepri, Rabu siang (10/2/2021).
Kepala Dinas Lantamal IV (Kadispen Lantamal IV) Mayor Marinir Saul Jamlaay mengatakan “Tujuan kunjungan Gubernur Provinsi Kepri adalah selain dalam rangka pamitan kepada Danlantamal IV Tanjungpinang yang mewakili segenap Prajurit dan PNS Lantamal IV Tanjungpinang, juga berharap tetap menjaga tali silahturahim yang sudah terjalin selama ini,” jelasnya.
Kadispen Lantamal IV menambahkan seperti diketahui bahwa H. Isdianto, S.Sos., M.M., sejak tanggal 27 Juli 2020 berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 71/P Tahun 2020 tentang Pengesahan Pemberhentian dengan Hormat Wakil Gubernur Kepri Sisa Masa Jabatan Tahun 2016-2021 dan Pengesahan Pengangkatan Gubernur Kepri Sisa Masa Jabatan Tahun 2016-2021 oleh Presiden RI di Jakarta.
“Sebelum penetapan sebagai Gubernur definitif H. Isdianto, S.Sos., M.M. ditetapkan sebagai Plt. Gubernur Provinsi Kepri berdasarkan Surat Keputusan Nomor 121.21/6344/Sekjen tertanggal 12 Juli tahun 2019 yang ditandatangani Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo”, pungkas Kadispen Lantamal IV.
Pejabat yang hadir dalam kegiatan tersebut Wadanlantamal IV Kolonel Marinir Andi Rahmat M, Aspers Danlantamal IV Kolonel Laut (KH/W) Dewi Lestari, S.Pd., M. Tr. Hanla., M.M.,CHRMP., Kakuwil Lantamal IV Letkol Laut (S) Joko Wahyudi, S.T., M.Tr.Hanla.,M.M., CHRMP.(@dispen_lantamal iv).







-
Headline3 hari ago
Dimediasi Dahlan Dahi, 2 Tokoh Utama di PWI Hendry Ch Bangun dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI
-
BP Batam3 hari ago
Pelantikan Paus Leo XIV, Presiden Prabowo Utus Fary Francis: Bawa Pesan Persatuan ke Vatikan
-
Batam3 hari ago
Warga Rempang Gelar Aksi Damai, Dukung PSN dan Tolak Intimidasi
-
Batam2 hari ago
DR Suyono Saputra Terpilih Sebagai Ketua ISEI Cabang Batam Periode 2025-2028
-
Natuna3 hari ago
Cen Sui Lan Ingin Hilangkan Stigma “Daerah 3T” Lewat Pembangunan Infrastruktur dan Buka Akses Terisolir
-
Headline3 hari ago
Wagub Kepri Apresiasi Pemberantasan Jaringan Narkotika oleh TNI AL, Sita 1,9 Ton Sabu dan Kokain
-
Batam2 hari ago
Kepri dan Johor Luncurkan Platform Promosi Wisata “JIWA”, Wujudkan Keistimewaan bagi Warga Perbatasan
-
Batam9 jam ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil