Batam
Haris Lambey Makin Dikenal Masyarakat Batam dalam Kejuaraan Binaraga Se-Kepri
Batam, Kabarbatam.com– Bakal calon Wakil Walikota Batam Haris Lambey menghadiri Kejuaraan Binaraga Kota Batam yang diadakan di DC Mall, Kota Batam, Senin (25/11/2019).
Kegiatan ini disponsori dan dihelat oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Batam dan Persatuan Binaragawan Kota Batam.
Pantauan di lokasi, pengunjung mal sangat antusias menyaksikan kejuaraan yang diikuti oleh atlit-atlit binaragawan se- Provinsi Kepri.
Kehadiran Haris Lambey di kegiatan tersebut memberikan kesan sosok Haris merupakan figur muda calon pemimpin Kota Batam 2020 yang sangat mendukung kegiatan-kegiatan olahraga di Kota Batam.

Haris Lambey berharap agar atlit-atlit binaragawan yang ada di Kepri atau Batam bisa tersalurkan hobinya dan bisa dilibatkan di kejuaraan-kejuaraan tingkat nasional atau internasional mewakili kota Batam.
Turut hadir di acara tersebut yakni Ketua Koni Kota Batam, Ketua Persatuan Binaragawan Provinsi dan Kota Batam, dan juga tokoh-tokoh serta tamu undangan.
“Saya sangat mengapresiasi KONI selaku penyelenggara dan juga panitia pelaksana acara. Semoga kejuaraan ini dapat diikuti oleh kejuaraan-kejuaraan olahraga lainnya agar tercipta atlit-atlit yang bisa mengharumkan Kota Batam di tingkat nasional atau internasional,” ungkapnya.
Ketua KONI Kota Batam, Iskandar mengatakan, atlit yang menang di kejuaraan tersebut akan diberikan fasilitas untuk bisa mengikuti pertandingan-pertandingan tingkat nasional dan juga internasional.
“Termasuk bertanding di Malaysia sebagai negara tetangga kita,” kata Iskandar.
Sekadar diketahui, Haris Lambey adalah bakal calon Wakil Walikota Batam 2020. Figur muda Batam kini mencuat sebagai salah satu bakal calon pemimpin Kota Batam. Untuk menunjukkan keseriusannya di Pilkada 2020, Haris Lambey telah mendaftar di beberapa partai politik.
Di antaranya adalah PDI Perjuangan, Nasdem, Partai Golkar, dan PPP. Haris juga intens melakukan komunikasi politik dengan tokoh-tokoh parpol, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan juga masyarakat serta komunitas-komunitas milenial di Batam. AKP Haris Lambey merupakan anggota Polri aktif. Saat ini berdinas di Kepolisian Daerah Polda Kepri. (adi)
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026
-
Bintan2 hari agoBupati Roby Sampaikan 4 Program Utama dalam RKPD Bintan Tahun 2027
-
Batam1 hari agoBesok, KJK Gandeng Elemen Masyarakat pada Aksi Bersih Pantai Sambut HPN 2026



