Karimun
Heboh Fenomena Waterspout di Laut Karimun, Begini Penjelasan BMKG
Karimun, Kabarbatam.com – Masyarakat Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau dihebohkan dengan terjadinya fenomena angin puting beliung di laut, Sabtu (5/6/2021) siang.
Fenomena yang terjadi tepatnya di laut Coastal Area Karimun itu, diketahui tergolong langka karena angin puting beliung lazimnya muncul di daratan.
Video terjadinya angin puting beliung disertai hujan deras itu, bahkan dengan cepat tersebar di media sosial.
“Lumayan besar pusaran anginnya tadi siang, kami yang berada di pelabuhan dengan jelas melihat dan sempat waspada,” ujar Yani salah seorang pedagang di pintu Pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun.
Sementara itu, Prakirawan Cuaca BMKG Karimun, Tito Praditaputra menjelaskan, bahwa fenomena angin puting beliung di laut itu, juga disebut “waterspout”
“Waterspout ini adalah fenomena pusaran angin yang terjadi di daerah lautan, apabila terjadi di daratan biasanya kita melihat puting beliung, sedangkan di lautan akan menjadi waterspout,” jelas Tito ketika dikonfirmasi, Sabtu (5/6/2021).
Kejadian tersebut, kata dia, disebabkan karena adanya pertemuan antara 2 angin yang memiliki kecepatan tinggi namun dalam arah yg berlawanan di dalam awan cumulonimbus, sehingga terbentuklah bentuk pusaran angin.
“Dengan begitu, kita mengimbau agar masyarakat dapat menjauhi daerah tempat terjadinya waterspout, karena pada daerah tersebut terjadi angin yang cukup kencang,” katanya.(Yogi)
-
Natuna3 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline15 jam agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline2 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline2 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam3 hari agoBP Batam Catat Capaian Positif Sepanjang 2025, Siapkan Lompatan Pembangunan di 2026



