Lingga
Imigrasi Dabo Singkep Sosialisasi Elektronik Paspor dan Poltekim
Lingga, Kabarbatam.com – Kantor Imigrasi Dabo Singkep Gelar Sosialisasi Bertajuk “Paspor Elektronik dan Politeknik Imigrasi” di Lingkungan Pemkab Lingga. Kegiatan itu diikuti puluhan pegawai ASN yang berasal dari Sekretariat Daerah, Dinas Pariwisata, dan Dinas Kebudayaan Kabupaten Lingga di Hotel Sun Ling, Daik, Kabupaten Lingga, pada Selasa (6/8/2024)
Sosialisasi tersebut bertemakan 2 materi yakni Paspor Elektronik dan Sekolah Kedinasan Politeknik Imigrasi.
Bertindak sebagai pemateri yang juga menjabat sebagai Kepala Seksi Dokumen dan Izin Tinggal Keimigrasian Kantor Imigrasi Dabo Singkep, Jonardi Pasaribu mengatakan Direktorat Jenderal Imigrasi saat ini sedang gencar menerbitkan paspor Elektronik. Paspor elektronik ini, memiliki perbedaan dan menjadi benefit serta dapat dijadikan alasan masyarakat untuk memilih paspor ini.
“Perbedaannya ada pada fisiknya yang memilki chip, sehingga memiliki tingkat pengamanan yang lebih, selain itu pemegang paspor ini bebas visa kunjungan ke 40 negara, tapi jelas biaya PNBP-nya lebih mahal” ucap Jonardi saat membawakan materi
Di Kantor Imigrasi Dabo Singkep, paspor elektronik ini telah diterbitkan sejak akhir tahun 2023 silam. Sejak mulai ditebitkan, terlihat, minat masyarakat untuk mengurus paspor ini meningkat hingga saat ini.
Selain materi paspor elektronik, materi lain yang disampaikan adalah Sekolah Kedinasan Politeknik Imigrasi (Poltekim). Materi ini disampaikan oleh Fadhel Muhammad Kusuma.
Di hadapan para pegawai pemda (pemerintah daerah) Lingga Fadhel memaparkan syarat-syarat penerimaan taruna Poltekim, lama pendidikan, sejarah perjalanan Poltekim, hingga hal-hal yang membuat seorang taruna Poltekim gugur atau tidak lulus.
“Kami kuliah menghabiskan 4 tahun lamanya, yang sebelumnya disaring dari proses calon taruna selama 3 bulan. Selama masa kuliah itu, kami dibekali ilmu di bidang keimigrasian dan kepemimpinan” papar alumnus Poltekim tersebut.
Menurutnya Fadhel, meski menjadi taruna segala biaya pendidikan telah ditanggung negara, namun perjalanan seorang taruna Poltekim tidaklah mudah.
“Masih ada ketentuan-ketentuan atau standar yang harus dipenuhi salah satunya IPK minimal 2,75. Bahkan setiap angkatan ada juga yang mengundurkan diri karena tidak mampu” pungkasnya.
Dari ke dua materi yang dipaparkan pada sosialisasi itu, tampak antusias peserta tinggi. Terlihat dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh peserta.
-
Batam3 hari ago
Beredar Hoaks Pengerahan Massa, Kadis Kominfo: Ini Peringatan Maulid Nabi dan Peresmian Penggunaan Masjid Agung Batam
-
BP Batam2 hari ago
KEK Pariwisata Kesehatan Internasional Batam Jadi Fokus Bahasan dalam MFA 2024 di Singapura
-
Batam19 jam ago
7 Pekerja PT Bethel Batam Alami Insiden Laka Kerja, Terkena Percikan Gas Panas
-
Ekonomi3 hari ago
Benalu dalam Transisi Energi Nasional, SP PLN Satu Suara Kompak Tolak Power Wheeling
-
Tanjungpinang2 hari ago
Ketua KKSS Kepri Terenyuh Dicurhati Warga yang Jualan di Pasar Tun Perak Shalat di Atas Kardus Bekas
-
Headline22 jam ago
Ribuan Warga Karimun Antusias Ikuti Jalan Santai HMR – AURA
-
Batam2 hari ago
Muhammad Rudi Ajak Masyarakat asal Rokatenda Dukung Pembangunan
-
Batam2 hari ago
12 Jurnalis IJTI Kepri Konsolidasi Nasional di Jakarta