Connect with us

Uncategorized @id

Ketua Komisi I DPRD Natuna Pantau Lokasi Karantina Terpadu

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20210608 Wa0081
Sehari Ketua Komisi I DPRD Natuna, Wan Arismunandar langsung meninjau lokasi karantina terpadu di Asrama Haji Natuna, Komplek Natuna Gerbang Utaraku (NGU) Ranai, Selasa (1/6/2021) sore.

Natuna, Kabarbatam.com – Sehari pasca melaksanakan tugas dinas keluar daerah, Ketua Komisi I DPRD Natuna, Wan Arismunandar langsung meninjau lokasi karantina terpadu di Asrama Haji Natuna, Komplek Natuna Gerbang Utaraku (NGU) Ranai, Selasa (1/6/2021) sore.

Tujuan kedatangan Politisi Partai Nasdem ini untuk melihat aktivitas olah raga yang dilaksanakan oleh mereka yang sedang menjalani karantina terpadu.

“Tadi saya kembali mengunjungi komplek Asrama Haji, tepatnya di tempat parkir sebelah kiri, yang memang diperuntukan sebagai lokasi olah raga,” ujar Wan Aris.

Wan Aris mengungkapkan, pelaksanaan karantina terpadu saat ini sudah mulai berjalan dengan baik, lokasi aktivitas olahraga juga sudah diberikan pembatas.

“Ini bagus supaya tidak bercampur dengan mereka yang sedang karantina dan masyarakat yang melaksanakan aktifitas di komplek NGU,” terangnya.

Kunjungan Wan Aris kali ini tidak hanya sekedar memantau dan menampung keluhan, tapi juga memberikan dorongan semangat kepada masyarakat yang menjalani karantina terpadu.

“Saya datang kesini ingin memberikan support, supaya mereka tetap semangat dalam menjalani masa karantinanya sampai dinyatakan sembuh,” ujar Wan Aris.

Perhatian lebih terhadap permasalahan Covid-19 yang diberikan oleh Ketua Komisi I DPRD Natuna ini merupakan pesan moral kepada seluruh masyarakat untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan aktifitas sehari-hari agar pandemi Covid-19 bisa segera berakhir.

“Pemerintah tidak dapat bekerja sendiri, perlu dukungan dari masyarakat, sekeras apapun upaya pemerintah tidak akan berhasil, apabila masyarakat tidak patuh kepada aturan yang sudah ditetapkan,” pungkasnya. (Ifan)

Advertisement

Nasional

Trending