Batam
Ketua TP-PKK Kepri Dewi Kumalasari Ansar Hadiri Olahraga Bersama IKKT CBS XI
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Ketua TP-PKK Provinsi Kepulauan Riau Hj. Dewi Kumalasari Ansar mengikuti kegiatan olahraga bersama Organisasi Wanita seaspriasi se-Kota Tanjungpinang di Gedung Makogabwilhan I, Dompak, Jumat, (9/6).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 57 Ikatan Kesejahteraan Keluarga TNI (IKKT) Pragati Wira Anggini Cabang BS Xl Kogabwilhan l dan sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar Organisasi Wanita Seaspriasi se-Tanjungpinang.

Kegiatan ini diawali dengan jalan santai mengelilingi pekarangan Kantor Kogabwilhan l, kemudian dilanjutkan dengan menanam pohon dan diakhiri dengan senam sehat bersama.
Dewi Ansar mengatakan IKKT merupakan organisasi yang dinamis dan memiliki korelasi tinggi dalam mendukung keberhasilan tugas seorang prajurit TNI.
“IKKT adalah organisasi istri-istri prajurit TNI yang suaminya dinas di bawah Mabes TNI tentunya ada AD, AU dan AL,” kata Dewi Ansar.

Dewi Ansar mengharapkan dengan hadirnya IKKT CBS Xl di Kepri bisa memberikan kontribusi yang berdampak positif bagi Kogabwilhan l dan Kepulauan Riau khususnya.
Dewi Ansar juga mengharapkan semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut, mungkin dari organisasi yang lain juga bisa mengadakan kegiatan seperti ini
“Saya berharap organisasi wanita Kepri lainnya bisa mengadakan kegiatan seperti ini sehingga antar organisasi wanita Kepri bisa terus kompak dan bisa saling berkerja sama dalam membangun Kepri lebih baik lagi,” harapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para anggota Kogabwilhan I, para anggota IKKT Pragati Wira Anggini CBS Xl, para Ketua Organisasi Wanita se-Tanjungpinang atau yang diwakili, para pengurus TP-PKK Kepri dan para pengurus Organisasi Wanita se-Tanjungpinang lainnya. (Ky)
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026
-
Bintan2 hari agoBupati Roby Sampaikan 4 Program Utama dalam RKPD Bintan Tahun 2027
-
Batam1 hari agoBesok, KJK Gandeng Elemen Masyarakat pada Aksi Bersih Pantai Sambut HPN 2026



