Batam
Mulai Hari Ini Siswa di SMAN 1, SMAN 3 dan SMAN 5 Batam Disuntik Vaksin
Batam, Kabarbatam.com – Wakil Gubernur Kepri Hj. Marlin Agustina mengajak anak-anak di Kepri untuk tidak ragu mengikuti vaksinasi. Ini adalah ikhtiar bersama melawan pandemi dan membuat Kepri cepat pulih kesehatannya. Juga sebagai upaya agar pembelajaran tatap muka bisa segera berjalan.
“Kita bersyukur, begitu Pak Presiden sampaikan anak-anak boleh divaksin, Kepri bisa langsung memulainya. Semoga ikhtiar ini membawa Kepri cepat pulih semuanya,” kata Wagub Marlin di SMA Negeri 1, Sekupang, Batam, Ahad (4/7).
Selain di SMA N 1, Wagub Marlin juga meninjai pelaksanaan vaksinasi untuk anak-anak di SMA Negeri 3 dan 5. Saat ini Pemprov Kepri memang memfokuskan vaksinasi bagi anak-anak usia 12 – 17 tahun. Selain itu ibu hamil dan ibu menyusui juga harus segera divaksin.
Di sekolah-sekolah itu, Wagub Marlin memberi semangat kepada para pelajar yang mau divaksin. Mereka pun diminta untuk saling mengingatka teman-temannya yang belum melakukan vaksinasi untuk segera divaksin.
Karena, tak kurang dari 270 ribu anak-anak usia 12-17 tahun di Kepri menjadi target untuk segera mendapatkan vaksin. Dengan divaksinnya anak-anak, capaian 70 persen pada akhir tahun ini diyakini akan lebih.
Apalagi sampai Sabtu (3/7) kemarin, sudah 779.852 masyarakat Kepri yang divaksin ubtuk dosis pertama. Jumlah itu sudah sama dengan 55,61 persen dari sasaran vaksinasi di Kepri sebesar 1.402.331 jiwa.
Wagub Marlin, selain menyemangati anak-anak Kepri, juga ikut mensosialisasikan rencana vaksinasi untuk anak-anak ini. Pada Jumat (2/7) lalu, di sejunlah SMP di Batam, Wagub Marlin mengingatkan para orang tua untuk membawa anak-anak ikut vaksinasi.
Dalam kesempatan itu, Wagub Marlin terus mengingatkan semua pihak untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Karena vaksinasi dan patuh dengan protokol kesehatan merupakan ikhtiar bersama untuk melawan pandemi ini.
“Ayo, jangan ragu divaksin. Sebelum dan sesudah divaksin tetap patuh protokol kesehatan ya,” Wagub Marlin terus mengingatkan.
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan