Batam
Nekat Bawa Sabu, Pria Ini Dibekuk Ditresnarkoba Polda di Pintu Keluar Harbour Bay Batam
Batam, Kabarbatam com – Direktorat Reserse Narkoba Polda Kepulauan Riau mengamankan seorang laki-laki berinisial MH yang telah terbukti memiliki narkotika jenis sabu seberat 212,07 gram.
Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S, S.I.K., M.Si., didampingi Dirresnarkoba Polda Kepri Kombes Pol Muji Supriyadi, S.H., S.Ik., M.H., pada Senin (26/4/2021).
Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt mengatakan, sebelumnya personel Subdit I Ditresnarkoba Polda Kepri mendapatkan informasi dari masyarakat tentang adanya seorang laki-laki yang memiliki narkotika jenis sabu.
“Mendapatkan informasi tersebut, pada hari Sabtu (24/4/2021), tim teknis Dit Resnarkoba Polda Kepri bergegas melakukan penyelidikan. Tepat di pintu keluar parkiran sepeda motor Harbour Bay, Sungai Jodoh, tim berhasil melakukan penangkapan terhadap seorang laki-laki berinisial MH (37) beserta barang bukti narkotika jenis sabu seberat 212,07 gram,” ungkap Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt.
Setelah berhasil mengamankan pelaku selanjutnya tim membawa pelaku beserta barang bukti ke Polda Kepri untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Barang bukti yang berhasil diamankan adalah 1 bungkus sabu yang di bungkus dengan plastik warna hitam seberat 212,07 gram, 1 unit sepeda motor Honda Beat warna hitam merah dan 1 unit handphone merk Samsung.
″Sampai dengan saat ini tim terus melakukan pemeriksaan terhadap pelaku untuk mengungkap jaringan dan barang bukti lainnya,” pungkasnya. (Atok)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan