Properti
Nuvasa Bay Hadirkan Hunian Mewah Berbalut Keindahan Alam di Batam
Batam, Kabarbatam.com – Nuvasa Bay menghadirkan area hunian premium berkelas dan juga residensial mewah di Kota Batam, Kepulauan Riau.
Hadir di kawasan Nongsa, hunian Nuvasa Bay yang memiliki keunggulan tersendiri ini berada di lokasi yang strategis, kenyamanan, serta keindahan alam yang masih asri.
General Manager Palm Springs Golf & Beach Resort, Steven Japari mengatakan, Nuvasa Bay nantinya akan menjadi satu-satunya hunian residensial yang berada di dekat Bandara dan Terminal Feri Internasional.
Tidak hanya itu, pemilik hunian ini nantinya juga akan dimanjakan dengan pemandangan area pantai yang membentang sepanjang 1,2 Km serta dikelilingi kawasan hutan dan lapangan golf bertaraf internasional. “Nuvasa Bay akan menjadi gaya hidup mewah serta pengalaman tidak terlupakan bagi para turis lokal maupun mancanegara,” kata Steven, Rabu (15/7/2020).
Nuvasa Bay yang berdiri di atas lahan seluas 228 hektare ini, lanjut Steven merupakan proyek pengembangan kota mandiri terbesar dan terlengkap di Batam milik Sinar Mas Land.
Steven yang juga merupakan koordinator proyek Nuvasa Bay, Nongsa, mengungkapkan, dalam pengembangannya, nantinya juga akan dibangun berbagai proyek residensial, komersial, yang terintegrasi dengan fasilitas resort, retail, wahana permainan dan petualangan luar ruang, hotel, lapangan golf 27 holes, dan berlokasi di pinggir pantai.
“Ke depannya, masyarakat hanya akan menempuh jarak sekitar 15 menit menuju Nuvasa Bay dari Batam Center melalui jembatan outer ring road,” pungkasnya. (*)
-
Batam2 hari ago
Muhammad Rudi Lantik Brigjen Pol Teguh Yuswardhie Jabat Direktur Pengamanan Aset BP Batam
-
Batam1 hari ago
Penangkaran PJK Jebol, 35 Ekor Buaya Berhasil Ditangkap Selama Operasi Tim Terpadu
-
Batam11 jam ago
Lapor Pak Kapolda, Jalan Lintas Punggur Berlumpur Ulah Truk Pengangkut Tanah: Ancam Pengendara Lain!
-
Batam2 hari ago
Sidang Perdana Eks Kasat Narkoba Polresta Barelang Kasus Penyelewengan Sabu-sabu Ditunda
-
Headline13 jam ago
Pro Kontra Fuel Card 5.0 di Batam, Anwar Anas: Jangan Pernah Buat Kebijakan yang Membebani Masyarakat!
-
Headline3 hari ago
Kepri Percepat Implementasi E-Katalog Versi 6.0 untuk Efisiensi Pengadaan Barang dan Jasa
-
Batam2 hari ago
Balita di Sagulung Alami Lebam dan Berdarah Bagian Bibir, Diduga Dianiaya Ibu Kandung
-
Batam2 hari ago
Warga Batam Rasakan Kemudahan Perpanjangan UWT BP Batam