Batam
One Batam Mall Berikan Benefit dan Promo Menarik kepada Peserta Vaksinasi
Batam, Kabarbatam.com – One Batam Mall dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kepri menggelar vaksinasi booster, Sabtu (26/2). Sejumlah promo menarik diberikan One Batam Mall untuk mendukung vaksinasi booster massal ini.
General Manager One Batam Mall Mardianto mengatakan, pihaknya bertujuan untuk membantu pemerintah menggesa vaksinasi. “Bekerjasama dengan Apindo, One Batam Mall menyediakan fasilitas untuk mempermudah masyarakat mendapatkan vaksin booster,” kata Mardianto.
Mendukung program vaksinasi massal, Mardianto mengatakan, pihaknya meluncurkan serangkaian program. Di antaranya dengan memberikan diskon pada peserta vaksinasi.
“Dengan menunjukkan kartu vaksinasi pada beberapa tenant, peserta vaksinasi mendapat diskon khusus,” ucap Mardianto.
Ia menegaskan, program vaksinasi, bersama Apindo, akan digelar secara berkala. “Demikian juga halnya dengan program diskon yang dilaksanakan berbarengan dengan vaksinasi booster massal,” kata Mardianto.
“Selain itu juga untuk memperkenalkan keberadaan One Batam Mall sebagai salah satu tempat tujuan utama kunjungan bagi masyarakat Batam,” jelasnya.
Beberapa program menarik yang diluncurkan One Batam Mall seperti kemudahan mendapatkan produk tertentu dan diskon harga makanan bagi peserta vaksinasi. “Seperti peserta vaksinasi booster Sabtu (26/2) di One Batam Mall berhak mendapatkan benefit ini,” ungkapnya.
“Cukup menunjukkan kartu vaksinasi yang sudah diisi oleh petugas yang memvaksin,” tegas Mardianto.
Beberapa tenant yang menyediakan promo menarik adalah JC Supermarket, tenant colections. Dan juga sejumlah tenant kuliner seperti One Food Street.

Mardianto berharap masyarakat bisa memanfaatkan vaksinasi booster yang digalang Apindo beserta One Batam Mall. “Jadi selain mendapatkan vaksin gratis, juga bisa berbelanja dengan diskon dan promo menarik dari One Batam Mall,” tutupnya.
Sementara itu, Ketua Apindo Kepri Cahya mengatakan, pihaknya menggelar program vaksinasi massal sejak setahun lalu. “Apindo sudah menyalurkan lebih dari 300 ribu dosis vaksin,” bebernya.
“Ini adalah kali keempat Apindo bekerja sama dengan One Batam Mall untuk menggelar vaksinasi,” tambah Cahya.
Ia menegaskan vaksinasi massal yang digelar Apindo dan One Batam Mall akan rutin digelar. Rencananya, lanjut Apindo, vaksinasi massal akan kembali digelar Maret dan April mendatang.
Cahya melanjutkan, program vaksinasi massal yang digelar bersama One Batam Mall nanti akan rutin digelar setiap minggunya. Bahkan setiap hari dalam penyelenggaraan vaksinasi massal, Apindo siap menyalurkan 10 ribu vaksin.
“Kelebihannya, di One Batam Mall tempatnya luas dan tidak terkendala cuaca. Semoga kerjasama dengan One Batam Mall untuk vaksinasi massal ini bisa terus berlanjut,” harap Cahya.
Ia melanjutkan, pihaknya sangat terbantu terkait kerjasama dengan One Batam Mall dalam program vaksinasi massal ini. “Banyak kemudahan dalam pelaksanaan event ini seperti konsumsi dan lokasi yang tak terpengaruh dengan cuaca,” tutur Cahya.
“Peserta vaksinasi bahkan mengatakan jauh lebih nyaman menggelar vaksinasi di One Batam Mall,” tambahnya.
Cahya menuturkan pihaknya akan terus membantu pemerintah dalam menggesa program vaksinasi. Meski demikian ia mengeluhkan minimnya respons masyarakat atas vaksinasi booster.
“Kesadaran masyarakat akan vaksinasi booster terbilang rendah. Harus ada kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah untuk mendorong vaksinasi booster,” tegas Cahya. (*)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Headline3 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam1 hari agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern
-
Headline3 hari agoWagub Nyanyang Lantik Tujuh Anggota KPID Kepri Periode 2025-2028
-
Batam1 hari agoAJI Batam dan Perpustakaan BI Kepri Gelar Workshop dan Kompetisi Menulis



