Batam
Pabrik Sabu di Apartemen Queen Victoria Batam Digerebek Polda Kepri

Batam, Kabarbatam.com – Sebuah kamar di Queen Victoria Apartment Kota Batam digrebek Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Kepulauan Riau setelah terbukti dijadikan sebagai lokasi produksi narkotika sabu cair.
Penggrebekan itu dipimpin langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah didampingi Dirresnarkoba Polda Kepri Kombes Pol Alexander Dony Alexander, Senin (27/5/2024).
Dalam pengungkapan itu, Direktorat Reserse Narkoba Polda Kepri berhasil meringkus 3 orang pelaku. Bahkan, 1 orang diantaranya seorang wanita.
“Selain berhasil mengamankan tersangka, kami juga menyita 58 botol berukuran 500 ml. Untuk satu liternya dapat dijadikan 2 kilogram narkotika jenis sabu,” ungkap Kombes Pol, Dony Alexander.
Kombes Pol Dony menjelaskan, menurut keterangan pelaku, narkotika sabu ini belum sempat di diperjualbelikan dan masih dalam proses produksi. Namun, hal ini perlu pendalam lebih lanjut terkait keberadaan pabrik sabu cair ini.
“Sementara keterangan pelaku, sabu ini belum diperjualbelikan dan masih dalam proses produksi. Untuk informasi lebih lanjut, akant kita sampaikan nanti,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Parlemen2 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Wisata21 jam ago
Viovio Beach, ‘Surga’ Tersembunyi di Pulau Galang
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Natuna1 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif