Headline
Pasangan Arah Komitmen Lanjutkan Pembangunan di Kecamatan Belat
Karimun, Kabarbatam.com – Pasangan calon Bupati Karimun dan Wakil Bupati Karimun nomor urut 1, Aunur Rafiq dan Anwar Hasyim akan memprioritaskan pembangunan infrastruktur di Kecamatan Belat, Kabupaten Karimun.
Hal itu disampaikan langsung pasangan dengan jargon ‘Arah’ itu kepada masyarakat di enam titik lokasi di wilayah Kecamatan Belat, Rabu (28/10/2020) dalam rangkaian kampanye dialogisnya di tahapan Pilkada Karimun 2020.
Dihadapan puluhan masyarakat yang telah menantikan kedatangan keduanya itu, pasangan berstatus petahana ini menyampaikan komitmennya untuk menghitamkan jalan di Kecamatan Belat dengan pengaspalan.
Aunur Rafiq menyampaikan, pengaspalan jalan tersebut akan dimulai tahun 2021, dimana anggarannya telah disampaikan ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karimun, untuk disahkan dalam APBD murni tahun 2020 ini.
“Tahun 2021 jalan di Pulau Belat ini tidak akan lagi merah karena tanah, tetapi akan kami hitamkan menggunakan aspal. Saat ini telah dianggarkan untuk disahkan,” ujar Aunur Rafiq.
Rafiq menjelaskan, sejak dimekarkan pada tahun 2012 lalu, Kecamatan Belat memang telah menjadi prioritasnya yang kala itu masih menjabat sebagai Wakil Bupati Karimun hingga saat ini.

Hal itu dibuktikan dengan telah banyaknya pembangunan yang dilakukan di Kecamatan yang merupakan hasil pemekaran dari Kecamatan Kundur Utara tersebut.
Pembangunan itu dilakukan secara bertahap, dimana tahap pertama diawali dengan pembangunan Puskesmas. Kemudian dilanjutkan dengan pembangunan Kantor Camat, semenisasi jalan dan ketersediaan listrik 24 jam bagi masyarakat.
Hingga, saat ini akan dilanjutkan dengan pengaspalan jalan yang menghubungkan desa-desa di Kecamatan Belat dengan panjang belasan kilometer.
“Kecamatan pemekaran tetap menjadi prioritas kita. Memang tidak secara menyeluruh kelihatan karena kita bangun secara bertahap. Sekarang tambah lagi dua Kecamatan baru jadi total ada 14 Kecamatan, dan itu pun telah kami anggarkan untuk dilakukan pembangunan di tahun 2021 mendatang,” jelas Rafiq.
Kemudian, seandainya terpilih kembali pada periode empat tahun mendatang, ia bersama Anwar Hasyim mengaku akan memfokuskan pembangunan di wilayah hinterland, namun juga tidak meninggalkan pembangunan di Pulau Karimun.
Pasalnya, pembangunan di hinterland tersebut memang menjadi salah satu bagian visi kepemimpinannya yaitu ‘Terwujudnya Kabupaten Karimun Sebagai Pusat Pertumbuhan Ekonomi Berkeadilan Berlandaskan Iman Dan Taqwa’.
“Jadi kalau ada yang mengatakan ARAH pembohong tidak ada melakukan pembangunan itu salah besar, silahkan mereka lihat apa yang telah kami lakukan, Memang belum seluruhnya merata karena kita lakukan secara bertahap. Di Kecamatan Selat Gelam tepatnya di Pulau Parit yang menggabungkan tiga desa, kita mulai bangun tahun depan dan ini lah fungsinya pemekaran, sebagai langkah pemerataan pembangunan,” ungkapnya.
Oleh karena itu, itu Rafiq berharap agar masyarakat dapat kembali memberikan kesempatan kepada dirinya bersama Anwar Hasyim dalam periode 2020-2024 untuk kembali memimpin Kabupaten Karimun.
Karena, keduanya ingin segera melanjutkan dan menuntaskan pembangunan-pembangunan yang masih terus berjalan sejak menjabat Bupati dan Wakil Bupati Karimun di periode pertama tahun 2016-2021.
“Di desa-desa wilayah Kecamatan Belat saat ini telah dibangun beberapa pelabuhan, selain itu ada semenisasi, dan infrastruktur lainnya yang dapat dirasakan masyarakat. Kalau dikatakan tidak ada pembangunan, silahkan lihat sendiri,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan ARAH Kabupaten Karimun, M Yusuf Sirat menyebut anggaran pengaspalan jalan di wilayah Pulau Belat Kecamatan Belat, telah dialokasikan senilai Rp7,5 Miliar.
“DED nya sudah selesai, kita sahkan saat APBD Murni pada akhir November nanti,” ucap Yusuf Sirat.
Pria yang juga sebagai Ketua DPRD Kabupaten Karimun ini mengatakan, setelah disahkan maka akan di realisasikan pada triwulan pertama atau sekitar Maret 2021.
Jalan yang akan diaspal itu nantinya menghubungkan empat desa, yakni Desa Penarah, Desa Sebele, Desa Lebuh dan Desa Sungai Asam. Dengan panjang mencapai belasan kilometer.
Diketahui, pasangan Arah dalam kontestasi Pilkada Karimun 2020 mendapat nomor urut satu serta diusung oleh 7 partai politik di parlemen.
7 partai politik itu diantaranya Golkar, NasDem, PDI-Perjuangan, PKB, Hanura, Demokrat, dan Gerindra.
Tidak hanya di kursi parlemen, keduanya juga mendapat dukungan dari partai non parlemen yaitu Gelora, Perindo, PKPI dan Berkarya. (Yogi)
-
Natuna2 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline14 jam agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Headline2 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang2 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline2 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam3 hari agoBP Batam Catat Capaian Positif Sepanjang 2025, Siapkan Lompatan Pembangunan di 2026



