Kepri
Pembuatan Paspor di Imigrasi Dabo Terhambat, Mesin Cetak Rusak

Lingga, KABARBATAM.COM – Mesin cetak paspor di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep dalam beberapa hari terakhir mengalami kerusakan, akibatnya pelayanan penyelesaian cetak paspor menjadi terhambat.
“Meski mesin cetak rusak, namun pelayanan berkas pemohonan tetap berjalan normal, seperti pengambilan foto biometrik dan sidik jari berjalan seperti biasanya,” kata Kepala Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep, Nayaka Duta Harahap melalui Kasi Teknologi dan Komunikasi Keimigrasian Roy Megantoro, Rabu (5/8/2020).
Lanjut Roy, pihaknya belum dapat memastikan kapan mesin tersebut dapat dipergunakan kembali, namun mesin cetak paspor tersebut telah dibawa ke Direktorat Jenderal Imigrasi pada 3 Agustus 2020 kemarin.
“Kita belum dapat memastikan kapan mesin dapat dipergunakan kembali, saat ini mesin cetak itu telah kita kirim ke Direktorat Jenderal Imigrasi untuk diperbaiki,” kata Roy
Guna memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat Roy juga telah memberitahukan atau melaporkan kendala pelayanan terkait kerusakan mesin cetak tersebut ke Kantor Wilayah dan Divisi Keimigrasian.
Ia juga menambahkan, jika mesin tersebut telah dapat dipergunakan dan kembali berada di Kantor Imigrasi Dabo Singkep, secepatnya akan disampaikan kembali ke masyarakat.
“Sehubungan terkait perbaikan pada mesin cetak Paspor, maka penyelesaian pelayanan Paspor mengalami keterlambatan sampai batas waktu yang belum ditentukan. Mohon menunggu informasi dari kami dan mohon maaf atas ketidaknyamanannya ini,” kata Roy.(Fikri)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Wisata23 jam ago
Viovio Beach, ‘Surga’ Tersembunyi di Pulau Galang
-
Parlemen3 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Natuna2 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam2 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo